Kabupaten Bekasi (ANTARA) - Komando Distrik Militer (Kodim) 0509/Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, menggelar sosialisasi program Asuransi Sosial Angkatan Bersenjata Republik Indonesia atau ASABRI tahun 2025 yang diikuti seluruh personel militer serta PNS setempat.
Kegiatan sosialisasi ini berlangsung di Aula Babinsa Makodim setempat dipimpin oleh Kasdim 0509/Kabupaten Bekasi Mayor Inf Sukoco, mewakili Dandim 0509/Kabupaten Bekasi Letkol Inf Danang Waluyo.
"Jika ada kendala atau kesulitan terkait layanan ASABRI, segera laporkan agar dapat ditindaklanjuti," kata Sukoco di Cikarang, Selasa.
Ia menjelaskan PT ASABRI (Persero) merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang asuransi sosial dan pembayaran pensiun khusus untuk prajurit TNI, Polri, dan PNS pada Kementerian Pertahanan Republik Indonesia.
Keberadaan perusahaan asuransi ini dinilai menjadi salah satu bagian penting dalam hal kesejahteraan prajurit, terutama berkaitan dengan manfaat asuransi jiwa, santunan kematian, dan jaminan pensiun.
Manfaat layanan program tersebut meliputi asuransi jiwa, santunan kematian, jaminan pensiun, hingga tabungan hari tua. Untuk memudahkan peserta, asuransi ini mengembangkan layanan digital seperti ASABRI Mobile Apps dan KPA Elektronik.
Sukoco berharap melalui kegiatan ini para prajurit dan PNS dapat memahami lebih mendalam mengenai hak, kewajiban serta berbagai program yang ditawarkan ASABRI.
"Dengan demikian mereka dapat memanfaatkan fasilitas tersebut, baik selama masa dinas aktif maupun setelah pensiun, sebagai bentuk jaminan kesejahteraan hidup," katanya.
Sosialisasi ini sekaligus mencerminkan komitmen Kodim 0509/Kabupaten Bekasi dalam memberikan dukungan maksimal kepada seluruh personel agar lebih memahami manfaat yang dapat mereka peroleh dari asuransi tersebut.