Karawang (ANTARA) - Universitas Singaperbangsa Karawang meningkatkan peran kehumasan serta pengelolaan informasi dan dokumentasi untuk memperkuat citra perguruan tinggi.
Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Kerjasama Unsika, Dr. H. Amirudin, M.Pd.I. di Kabupaten Karawang, Jabar, Rabu, mengatakan untuk meningkatkan peran kehumasan pihaknya tengah melakukan peningkatan kapasitas sumber daya manusia.
"Peran kehumasan di Unsika harus diperkuat agar ke depannya mampu menyebarkan lebih banyak berita positif yang dapat diterima masyarakat. Sehingga branding Unsika semakin kuat dan baik,” katanya.
Selain kehumasan, pihaknya juga mengoptimalkan pengelolaan informasi dan dokumentasi.
Baca juga: Unsika jajaki kerja sama internasional dengan perguruan tinggi di Australia
Baca juga: Calon mahasiswa Unsika Haritz Muzaki minta perhatian keringanan UKT
Hal tersebut harus menjadi perhatian karena sebelumnya Unsika pernah meraih peringkat lima dengan kategori cukup informatif tingkat nasional dalam pencapaian kinerja IKU 6. Namun, belakangan peringkatnya menurun menjadi tidak informatif.
"Makanya, tahun ini kita kembali kejar ke peringkat cukup informatif, bahkan menjadi lebih informatif,” kata dia.
Ketua Bidang Komisioner Penyelesaian Sengketa Informasi Komisi Informasi Pusat, Syawaludin, menyampaikan kesiapan Komisi Informasi Pusat untuk mendukung Unsika dalam meningkatkan peringkat keterbukaan informasi.
“Kami dari Komisioner Komisi Informasi Pusat siap membantu Unsika meningkatkan peringkat menuju informatif. Namun untuk membahas lebih lanjut, diperlukan forum khusus yang lebih intens, terutama terkait informasi yang dikecualikan," kata dia.
Baca juga: BEI-SF Sekuritas-Unsika kerja sama buka GIBEI
Sementara Dinna Handini dari Pranata Humas Direktorat Jenderal Dikti Kemendikbudristek menyampaikan pentingnya kehumasan dalam sebuah lembaga. Bahkan ia menggarisbawahi setiap individu memiliki potensi untuk menjadi humas, asalkan mereka bersedia belajar dan mengembangkan keterampilan yang diperlukan.
“Humas merupakan lembaga yang saat ini sangat diperlukan. Setiap orang bisa menjadi humas asalkan mau belajar. Posisi humas itu dekat dengan para pimpinan selaku penentu kebijakan atau pengambil keputusan. Jadi memang sangat strategis dan penting posisinya,” kata dia.
Dinna mengatakan kalau seorang humas harus memiliki keterampilan seperti pengambilan gambar, editing, dan penyajian berita. Namun, semua proses kehumasan harus didasarkan pada pedoman, panduan, dan prosedurnya.
Unsika tingkatkan peran kehumasan untuk perkuat citra perguruan tinggi
Rabu, 4 September 2024 15:50 WIB
Peran kehumasan di Unsika harus diperkuat agar ke depannya mampu menyebarkan lebih banyak berita positif yang dapat diterima masyarakat.