Chengdu, China (ANTARA) - Ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti menambah satu poin lagi untuk Indonesia pada pertandingan perempat final melawan Thailand, dan menjaga harapan untuk menembus babak semifinal Piala Uber 2024.
Pada laga yang digelar di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, China, Jumat, Apri/Fadia menang atas pasangan Jongkolphan Kitiharakhul/Rawinda Prajongjai melalui dua gim langsung dengan skor 21-17, 21-14 dalam tempo 51 menit.
Pertandingan gim pertama dibuka dengan Apri/Fadia yang tampil cepat dan agresif. Berbekal kepercayaan diri setelah kemenangan pertama Indonesia yang diraih oleh tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung atas Ratchanok Intanon 22-20, 21-18.
Baca juga: Lanny/Ribka jadi ganda putri pertama Indonesia pada laga perdana Uber 2024
Meskipun perebutan poin berlangsung sengit, Apri/Fadia bisa bermain taktis tetapi tetap menjaga ketenangannya di lapangan.
Tak hanya mengandalkan serangan-serangan cepat dan keras, Apri/Fadia juga mampu bertahan dan sabar dalam meladeni reli-reli panjang, seperti yang terjadi pada perebutan poin ke-18 yang mencapai 58 pukulan.
Apri/Fadia pun akhirnya merebut kemenangan gim pertama dengan skor 21-17.
“Awal masuk itu sampai poin 15 sempat merasakan tegang dan mencoba release dengan ngomong dengan diri sendiri dan dibantu juga sama Fadia… Itu yang membuat kami semakin yakin,” kata Apri saat ditemui usai pertandingan.
Baca juga: Manajer nilai capaian timnas di Piala Uber sudah melebihi target
Pada gim kedua, Apri/Fadia masih mempertahankan dominasi mereka melalui bola-bola rapat yang sulit dikembalikan oleh Kititharakul/Prajongjai. Pasangan Indonesia juga terlihat lebih berani dalam memberikan variasi arah dan kekuatan pukulan demi memperlebar jarak keunggulan mereka atas wakil Thailand.
Reli panjang sebanyak 67 pukulan terjadi di tengah gim kedua, dan konsistensi membawa Apri/Fadia unggul 16-12 dari Kititharakul/Prajongjai. Laju perolehan angka semakin tak terhentikan dan pasangan Indonesia membungkus gim kedua lewat kemenangan 21-14.
“(Cara bermain) tidak jauh berbeda, karena kami sudah sama-sama sering bertemu (dengan lawan), dan tadi di lapangan kami benar-benar in dan siap,” kata Fadia.
Baca juga: Indonesia dikalahkan China 0-3 di perempat final Piala Uber
“Pastinya dengan kemenangan Gregoria, semakin membuat kami termotivasi. Tapi, kami kembali fokus pada diri sendiri,” ujar Apri menambahkan.
Dengan ini, maka Indonesia unggul sementara 2-0 dari Thailand. Masih ada tiga wakil Indonesia lainnya yang berlaga untuk memperebutkan satu tempat di semifinal Piala Uber 2024.
Di sektor tunggal ada Ester Nurumi Tri Wardoyo dan Komang Ayu Cahya Dewi, sedangkan di sektor ganda diperkuat oleh Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto.