Karawang (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Karawang, Jawa Barat, memastikan telah menerima seluruh jenis surat suara untuk Pemilu 2024 sehingga kegiatan penyortiran dan pelipatan surat suara bisa segera dilaksanakan.
"Ada lima jenis surat suara pada pemilu nanti. Seluruhnya telah kami terima dan kini tersimpan di gudang logistik KPU Karawang di Desa Warung Bambu, Kecamatan Karawang Timur," kata Ketua KPU Kabupaten Karawang Mari Fitriana di Karawang, Kamis.
Fitriana mengatakan jenis surat suara terakhir yang diterima pada Rabu (10/1) malam adalah surat suara untuk pemilihan anggota DPR RI dan DPRD Provinsi Jawa Barat yang totalnya lebih dari 3,6 juta lembar.
Rinciannya sebanyak 1.817.071 lembar surat suara DPR RI dan 1.817.071 lembar surat suara DPRD Provinsi Jabar, berikut seribu lembar untuk alokasi pemungutan suara ulang.
Dengan datangnya surat suara DPR RI dan DPRD Provinsi Jawa Barat itu, seluruh logistik surat suara Pemilu 2024 sudah sepenuhnya diterima KPU Karawang.
Ia mengatakan seluruh logistik pemilu yang telah diterima kini tersimpan di gudang logistik KPU Karawang, Jalan Surotokunto, Desa Warung Bambu, Kecamatan Karawang Timur, Karawang.
Sebelumnya, KPU juga telah menerima surat suara untuk pemilihan anggota DPRD Kabupaten Karawang sebanyak 1.824.021 lembar dan sebanyak 1.818.071 lembar surat suara pemilihan anggota DPD RI.
Selain itu, KPU Karawang juga telah menerima surat suara pilpres sebanyak 1.818.071 lembar.
Selanjutnya, KPU Karawang akan memulai kegiatan penyortiran dan pelipatan surat suara di gudang logistik pada Jumat (12/1).
KPU Karawang melibatkan sekitar 250 orang pekerja yang telah direkrut untuk kegiatan penyortiran dan pelipatan surat suara Pemilu 2024.
"Pekerjanya ada yang merupakan tenaga profesional, ada juga yang berasal dari masyarakat setempat," katanya.
KPU Karawang pastikan terima seluruh surat suara Pemilu
Kamis, 11 Januari 2024 22:00 WIB