Sukabumi, Jabar (ANTARA) - Polres Sukabumi Kota memperkuat sinergi dengan wartawan yang bertugas di wilayah Kota/Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, dalam meningkatkan jalinan komunikasi antara kedua belah pihak.
"Kam ucapkan terima kasih kepada rekan wartawan yang telah menyempatkan hadir di sela kesibukannya dalam menjalankan tugasnya. Silaturahmi ini kami gelar bertujuan untuk memperkuat sinergi antara Polres Sukabumi Kota dengan insan pers dI Sukabumi," kata Kapolres Sukabumi Kota AKBP Ari Setyawan Wibowo di Sukabumi, Kamis.
Menurut Ari yang baru tiga hari menjabat sebagai Kapolres Sukabumi Kota, sinergi ini tentunya sangat penting dibangun dan tentunya diperkuat khususnya dalam hal komunikasi dan publikasi. Keberadaan wartawan memiliki peran penting untuk mendukung tugas kepolisian di bidang publikasi.
Tentunya dengan jalinan komunikasi yang baik akan memudahkan kinerja dari kedua belah pihak. Selain itu, komunikasi yang baik antara Polri dan wartawan juga bisa meminimalkan terjadinya miskomunikasi.
Ia pun memastikan dan akan selalu siap berkolaborasi dengan para insan pers ini dalam memberikan kepastian informasi untuk disampaikan kepada masyarakat baik yang menyangkut tugas utama pihaknya seperti pengungkapan kasus, pengamanan dan pelayanan serta berbagai kegiatan lainnya seperti acara sosial.
Sementara, Kasi Humas Polres Sukabumi Iptu Astuti Setyaningsih menambahkan pertemuan ini sangat penting apalagi tidak lama lagi Polres Sukabumi Kota akan menyelenggarakan Operasi Ketupat Lodaya 2023 yang pastinya membutuhkan dukungan dari para wartawan dalam hal publikasi.
"Pada Operasi Ketupat Lodaya ini dipastikan akan banyak kegiatan yang kami laksanakan, tentunya kami meminta dukungan kepada rekan wartawan untuk bisa mempublikasikan kegiatan dan berbagai hal yang terjadi lainnya," katanya.
Astuti mengatakan bahwa Polres Kota Sukabumi siap berkolaborasi dengan wartawan untuk memberikan informasi, baik informasi mengenai layanan publik, kegiatan maupun keberhasilan tugas yang telah dicapai.
Sinergi yang telah dibangun maupun jalinan komunikasi antara Polri dan wartawan di Sukabumi diharapkan semakin kuat untuk menjadikan wilayah hukum Polres Sukabumi Kota yang lebih kondusif.
Baca juga: Polres Sukabumi Kota gagalkan penyeludupan ribuan botol minuman beralkohol
Baca juga: Polres Sukabumi Kota terus menindak pemotor berknalpot bising
Polres Sukabumi Kota perkuat sinergi dengan wartawan
Kamis, 13 April 2023 23:00 WIB