Ada tentara, pegawai negeri sipil, bu dokter, dan banyak lagi yang berbusana daerah. Mereka bukan tentara, pegawai, atau dokter sungguhan.
Sejumlah profesi kebanggaan negeri, diperagakan oleh para siswa-siswi MTs Negeri 3 Bogor pada Rabu 16 Agustus 2023 di sekolah mereka di Jalan Pendidikan, Karadenan, Cibinong, Kabupaten Bogor.
Salah satu sekolah unggulan di Bogor itu sedang menyelenggarakan Independence Day Festival atau IDFest menyambut HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia.
Selain pawai per kelas, dengan lomba kostum beraneka profesi dan busana daerah, MTs Negeri 3 Bogor juga menggelar lomba tarik tambang, stand up comedy, lomba kebersihan dan keindahan kelas, lomba tahfidz, serta aneka lomba permainan lainnya.
Berikut kita ikuti reportase jurnalis muda dari Kelas IX.6 Mts Negeri 3 Bogor, Pri Ratu Angin, saat mewawancarai Ibu Ana Suryati sebagai Ibu Guru Pembina OSIS Mts Negeri 3 Bogor.
(Antara TV Megapolitan/Pri Ratu Angin/Mutia Mellani/Budi Setiawanto)