Bekasi (Antaranews Megapolitan) - Penjabat Wali Kota Bekasi Toto M Toha mulai menentukan skala prioritas pembangunan Kota Bekasi, Jawa Barat, guna memberikan kepastian roda pelayanan publik berjalan optimal.
"Kita mau ketemu dengan pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk membahas penentuan skala prioritas pembangunan, mulai dari pekerjaan utama ke depan yang harus sesuai jadwal, urusan yang harus tuntas di bulan ini dan lainnya," katanya di Bekasi, Senin.
Mantan Kepala Badan (Kaban) Koordinasi Pemerintahan dan Pembangunan (BKPP) Wilayah II Purwakarta, Toto M Toha, resmi menjabat sebagai Penjabat (Pj) Walkot Bekasi menggantikan Ruddy Ganda Kusumah yang lepas tugas sejak Jumat (31/8).
Menurut dia, restrukturisasi anggaran merupakan faktor utama yang perlu diselesaikan selama masa tugasnya hingga 20 September 2018.
"Alokasi anggaran ini harus rasional, sebab kalau tidak berjalan baik, banyak kegiatan pemerintah yang tidak selesai," katanya.
Penjabat (Pj) Walikota Bekasi Toto M Toha memberi arahan kepada pejabat Pemkot Bekasi terkait perlu adanya prioritas pembangunan.
Toto M Toha diawal dirinya menjabat sebagai Pj Walikota Bekasi langsung meminta kesediaan para pejabat untuk rapat Koordinasi.
Toto mengatakan, fokus lainnya adalah penyerapan anggaran dan penarikan Pendapatan Asli Daerah (PAD) serta prioritas pada perubahan APBD.
"Akselerasi antara penyerapan dan pendapatan daerah harus berimbang. Perlu tingkatkan PAD dari berbagai sektor," katanya.
Dalam agenda rapat Koordinasi di Aula Nonton Sontanie Kantor Wali Kota Bekasi, Senin pagi, Toto mengimbau Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) untuk mengintensifkan kinerja pengumpulan sektor pendapatan seperti retribusi dan pajak daerah.
"Per Agustus 2018, PAD baru mencapai 50 persen dari yang ditargetkan sebesar 70 persen. Berkaitan realisasi pendapatan perlu digenjot sehingga bisa sesuai dengan rencana," katanya.
Sejumlah sektor PAD yang perlu digenjot di antaranya PBB, parkir, reklame dan lainnya.
Diakhir arahannya, ia meminta dukungan segenap aparatur dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab dalam tugas keseharian sehingga semua berjalan sebaik-baiknya.
"Ini penting dukungan semua pihak dan optimis agar visi misi Kota Bekasi tercapai," katanya.
Penjabat baru Walkot Bekasi tentukan prioritas pembangunan
Senin, 3 September 2018 17:49 WIB
Alokasi anggaran ini harus rasional, sebab kalau tidak berjalan baik, banyak kegiatan pemerintah yang tidak selesai.