Meulaboh (ANTARA) - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengimbau masyarakat di wilayah pantai barat selatan Aceh agar tetap tenang dalam menghadapi potensi gempa susulan setelah daerah itu diguncang gempa bumi berkekuatan magnitudo 6,2 pada Jumat (31/1) sore.
Pusat gempa bumi tektonik berada di laut pada kedalaman 59 kilometer dengan koordinat 3,15° Lintang Utara (LU); 96,95° Bujur Timur (BT), atau berjarak 28 kilometer barat daya Kota Tapaktuan, Aceh Selatan.
“Potensi gempa susulan pasti ada, namun diprakirakan terus mengecil dan melemah,” kata prakirawan Stasiun BMKG Meulaboh-Nagan Raya Aceh, Zikri, kepada ANTARA yang menghubunginya Jumat malam.
Zikri mengatakan pihaknya meminta masyarakat memantau informasi melalui sumber resmi dari BMKG.