Jakarta (ANTARA) - Presiden RI Prabowo Subianto dan Perdana Menteri India Narendra Modi menyaksikan pertukaran dokumen nota kesepahaman (MoU) kerja sama kedua negara di lima bidang, termasuk pengembangan digital.
Penandatanganan nota kesepahaman kerja sama kedua negara, berlangsung di Hyderabad House, New Delhi, India, Sabtu.
Kerja sama pengembangan digital, ditandatangani oleh Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid dan Menteri Luar Negeri India Subrahmanyam Jaishankar.
Bidang kerja sama yang lain, menyangkut bidang kesehatan, bidang penjaminan mutu obat tradisional, bidang keselamatan dan keamanan maritim, dan kerja sama budaya.
Selepas pertukaran lima dokumen MoU, Presiden Prabowo dan PM Modi lanjut menyampaikan pernyataan bersama hasil pertemuan bilateral Indonesia dan India di Hyderabad House hari ini. Keduanya sepakat Indonesia dan India adalah mitra yang strategis, dan dua negara punya ikatan yang terjalin lama sejak masa-masa kemerdekaan.
Presiden Prabowo kemudian menekankan Indonesia dan India sepakat untuk memperkuat kerja sama bidang perdagangan, investasi, energi, pertahanan, pariwisata, pengembangan digital, kecerdasan buatan, pendidikan, dan teknologi informasi.
Baca juga: India berbagi pengalaman berikan makan siang gratis untuk anak sekolah sejak 1995
Baca juga: Indonesia buka babak baru kerja sama dengan India