Jakarta (ANTARA) - Presiden RI Joko Widodo meresmikan jalan tol ruas Kayuagung-Palembang, yang merupakan poros terpenting Jalan Tol Trans-Sumatera di Palembang, Sumatera Selatan, Selasa.
"Alhamdulillaah, Jalan Tol Kayuagung-Palembang sepanjang 42,5 km sudah selesai, sudah rampung dan siap digunakan hari ini. Jalan tol ini poros terpenting dari Jalan Tol Trans-Sumatera," ujar Presiden sebagaimana disaksikan secara virtual dari Jakarta, Selasa.
Baca juga: "Operasi mengantuk" di Jalan Tol Trans Sumatera untuk kurangi angka kecelakaan
Baca juga: Tol Kayu Agung-Palembang-Betung resmi beroperasi gratis hari ini
Presiden menyampaikan Jalan Tol Kayuagung-Palembang menjadi poros utama atau tulang punggung di Sumatera Selatan, sebagai ruas yang menghubungkan Pelabuhan Bakaheuni hingga Palembang.
"Dengan selesai dan beroperasinya jalan tol ini, jarak tempuh dari Bakauheni ke Palembang, yang berjarak 373 km, yang biasa ditempuh 12 jam perjalanan darat, sekarang hanya perlu waktu 3-3,5 jam," ujar Presiden.
Baca juga: Presiden Jokowi meresmikan jalan tol Sumatera 189 km
Menurut Kepala Negara, hal ini akan menjadi lompatan besar karena menghemat waktu tempuh hingga 75 persen dan efisiensi ini akan memberikan kontribusi bagi perekonomian.
Peresmian Jalan Tol Kayuagung-Palembang dilakukan di Gerbang Tol Kramasan. Acara peresmian ditutup dengan penandatangan prasasti oleh Kepala Negara.
"Dengan mengucap Bismillaahir Rahmaanir Rahiim, Jalan Tol Kayuagung-Palembang, Kramasan saya resmikan pagi ini," ujar Presiden.
Presiden Jokowi resmikan jalan tol ruas Kayuagung-Palembang
Selasa, 26 Januari 2021 11:45 WIB
Alhamdulillaah, Jalan Tol Kayuagung-Palembang sepanjang 42,5 km sudah selesai, sudah rampung dan siap digunakan hari ini. Jalan tol ini poros terpenting dari Jalan Tol Trans-Sumatera.