Jakarta (ANTARA) - Liga padel antarkomunitas bertajuk BRImo SIP Padel League 2025 resmi dimulai pada Minggu di Smash Padel, TB Simatupang, Jakarta.
Kompetisi yang digelar oleh SIP Sports Club ini diikuti oleh 32 komunitas padel dan akan berlangsung selama 15 pekan ke depan.
Digulirkannya liga komunitas ini disambut baik oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo.
"Ya saya sangat senang karena ini liga bentuknya agak serius. Pertama ini dilaksanakan selama 15 minggu, sistem liga, dan yang ikut ada 32 komunitas," kata Menpora Dito.
"Jadi komunitas ini yang banyak awalnya hobi, tapi karena ada liga ini, tingkat ambisiusnya akan tinggi," katanya.
Baca juga: BCA dukung turnamen PBPI sirkuit Indonesia Open Padel 2025
Baca juga: Dokter: Olahraga padel bisa berisiko membahayakan mata
