Cirebon (ANTARA) - Pemerintah Kota Cirebon, Jawa Barat, menghadirkan kalender acara sebagai langkah strategis dalam meningkatkan kunjungan wisatawan serta memperkuat sektor pariwisata di daerah itu.
Wali Kota Cirebon Effendi Edo, di Cirebon, Senin, mengatakan program ini bertujuan menyediakan informasi terstruktur mengenai berbagai kegiatan budaya dan festival unggulan yang akan digelar sepanjang 2025.
Ia menyebutkan berdasarkan data, jumlah kunjungan wisatawan pada 2024 mencapai 4,05 juta turis, dan angka tersebut sudah melampaui target yang ditetapkan sebanyak 2,3 juta orang.
“Melalui kalender acara ini, kami dapat memberikan informasi yang jelas mengenai agenda pariwisata di Kota Cirebon, sehingga wisatawan dapat merencanakan kunjungan mereka dengan lebih baik,” katanya.
Cirebon dikenal sebagai kota dengan kekayaan sejarah dan budaya, dengan perpaduan berbagai tradisi menciptakan karakter unik dalam seni, kuliner, hingga arsitektur yang berkembang di kota tersebut.
Baca juga: "Azan pitu", tradisi unik yang menembus zaman
Baca juga: Kota Cirebon dongkrak kunjungan wisata
Baca juga: Efisiensi tetap buka peluang baru sektor wisata di Cirebon