Bogor, 13/12 (ANTARA) - Penayangan "5 cm" di Studio XXI Botani Square disambut antusias para pecinta film, terbukti dengan banyaknya jumlah penonton yang ingin menyaksikan penayangan film tersebut sejak hari pertama pemutarannya.
"Sejak hari pertama penayangan pada 12.12.12 seluruh jam pemutaran sudah full penonton," kata Amir, salah satu petugas keamanan di Studio XXI Botani Square, Kamis.
Amir menuturkan, pihak menajemen menyiapkan satu studio untuk memutar film "5 cm". Studio lima disiapkan khusus untuk memutar film karya anak negeri tersebut memiliki memiliki kapasitas 195 orang.
Dalam satu hari ada tujuh pemutaran film tersebut di studio, yakni mulai dari pukukl 12.15, 14.40, 17.05, 19.30 dan 21.55 WIB.
"Mulai dari jam penayangan pertama sampai jam 21.55 WIB sudah penuh penonton mulai dari hari pertama penayangan," katanya.
Ia menyebutkan, tiket penayangan juga sudah dipesan penuh oleh calon penonton sebelum penayangan dimulai. Namun, tidak menyebabkan antrian.
Film "5 cm" diputar perdana secara serentak di sejumlah bioskop utama di seluruh Indonesia. Film yang diangkat dari novel dengan judul yang sama karya Donny Dhirgantoro mengisahkan tentang petualangan lima remaja yang telah menjalin persahabatan selama belasan tahun.
Suatu hari mereka berlima merasa jenuh dengan persahabatan dan akhirnya memutuskan untuk berpisah dan tidak saling berkomunikasi selama tiga bulan.
Selama tiga bulan berpisah, kelima sahabat merasakan kerinduan, dan banyak yang terjadi dalam kehidupan mereka berlima.
Sesuatu yang mengubah diri mereka masing-masing untuk lebih baik dalam menjalani kehidupan.
Tiga bulan berselang mereka berlimapun bertemu kembali dan merayakan pertemuan mereka dengan sebuah perjalanan dengan penuh impian dan tantangan.
Sebuah perjalanan hati demi mengibarkan sang saka merah putih di puncak tertinggi Jawa pada tanggal 17 Agustus.
Kisah sebuah perjalanan yang penuh perjuangan membuat lima sahabat ini semakin mencintai Indonesia.
Film yang dibintangi Fedi Nuril sebagai Genta, Raline Shah sebagai Riani, Herjunot Ali sebagai Zafran, Denny Sumargo sebagai Arial, Igor Sykogi sebagai Ian dan Pevita Pearce sebagai Dinda ini memberikan pesan akan sebuah perjuangan atas impian, perjalanan hati merubah hidup lima sahabat.
Menurut Lida (22) salah satu calon penonton mengaku sangat menunggu penayangan film yang menurutnya sangat inspiratif bagi kalangan muda.
"Cerita dibukunya sangat bagus dan inspiratif banget, apalagi novelnya masuk "best seller" makanya nunggu banget film ini ditayangkan pada 12.12.12," ujarnya.
Laily R
Penonton Antusias Saksikan Penayangan "5 Cm" di Bogor
Kamis, 13 Desember 2012 19:57 WIB
Penonton-Antusias-Saksikan-Penayangan-5-Cm-di-Bogor