Bogor (Antaranews Megapolitan) - Institut Pertanian Bogor (IPB) kembali mewisuda 750 lulusan yang terdiri dari 21 orang lulusan bergelar Doktor, 191 orang lulusan bergelar Magister Sains, 21 orang lulusan bergelar Magister Manajemen, 3 orang lulusan bergelar Magister Profesional, dan 513 orang lulusan bergelar Sarjana. Acara wisuda digelar di Graha Widya Wisuda IPB Kampus IPB Dramaga, Bogor (17/1).
Salah satu yang diwisuda kali ini adalah Amy Phang Hui Yi, salah satu mahasiswa asal Selangor, Malaysia. Ia merupakan mahasiswa Fakultas Kedokteran Hewan (FKH) IPB angkatan 50.
Pada tahun 2013, ia bergabung di IPB.
“Tahun pertama di IPB, saya belajar di Tingkat Persiapan Bersama (TPB) bersama dengan teman-teman baru yang ramah, mesra dan selalu sedia membantu saya untuk mengadaptasi dari berbagai aspek kehidupan, seperti budaya, bahasa, dan kebiasaan sehari-hari. Saya sangat bersyukur karena mempunyai ramai teman dan kakak kelas yang peduli dan peka terhadap saya, serta dosen-dosen yang ramah dan bijaksana,” ujarnya.
Satu hal lagi yang ia dapatkan bahwa kehidupan kuliah di FKH cukup tegas dengan berbagai peraturan.
“Semua itu adalah untuk membentuk mahasiswa menjadi lebih profesional, kompeten dan berbudaya baik. Kuliah yang paling menyenangkan adalah kuliah Ilmu Perilaku Hewan yang seringkali menggerakkan rasa ingin tahu dan penasaran mahasiswa,” kesannya.
Selama empat tahun belajar di IPB, ia mengaku banyak mengenali teman baru dari berbagai daerah di Indonesia. Negeri yang dinilainya kaya dengan bermacam-macam budaya, keunikan, makanan, bahasa dan biodiversitas.
“Kalau ditanya makanan favorit, saya agak sulit memilih antara nasi liwet dan nasi uduk. Keduanya mempunyai bau harum dan rasa enak yang unik, sederhana tapi memuaskan,” kataya.
Bagi Amy Phang Hui Yi, IPB merupakan perguruan tinggi yang mapan dengan kampus yang cukup luas. Selama kuliah ia bergabung di Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Panahan dan Unit Berkuda IPB.(dh)
Amy, Warga Malaysia Yang Wisuda di IPB
Kamis, 18 Januari 2018 10:45 WIB
Kuliah yang paling menyenangkan adalah kuliah Ilmu Perilaku Hewan yang seringkali menggerakkan rasa ingin tahu dan penasaran mahasiswa.