Denpasar (ANTARA) - Bandara I Gusti Ngurah Rai menghadirkan parade cupid atau dewa cinta pada mitologi Yunani kuno, namun bernuansa Bali.
General Manager Bandara I Gusti Ngurah Rai Ahmad Syaugi Shahab di Denpasar, Sabtu, mengatakan, cupid yang dihadirkan mengenakan busana dan aksesoris khas Bali mencuri perhatian pengguna jasa bandara.
Dengan menggunakan busana putih dilengkapi kain wastra dan bunga jepun hiasan kepala, parade cupid menghiasi sepanjang area pengunjung bandara, sambil mereka membagikan cokelat dan bunga bersama petugas bandara.
Ahmad Syaugi mengatakan pada momentum ini parade cupid dilengkapi dengan permainan bersama pasangan yang berhadiahkan bingkisan, ditemani musik-musik akustik di bandara.
Baca juga: Serikat pekerja minta Disnaker Bali evaluasi ulang kasus PHK karyawan bandara
Baca juga: Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali cetak sejarah layani pesawat jumbo Airbus A380 Emirates