Jakarta (ANTARA) - Menteri Luar Negeri Republik Uzbekistan Bakhtiyor Saidov melakukan kunjungan resmi di Indonesia pada Senin.
Siaran pers Kedutaan Besar Uzbekistan di Jakarta menyebutkan bahwa Saidov akan bertemu dengan Menlu RI Sugiono untuk membahas prospek pengembangan hubungan bilateral dengan fokus kerja sama perdagangan dan ekonomi.
Hubungan diplomatik Uzbekistan dengan Indonesia sudah terjalin sejak 23 Juni 1992.
Disebutkan dalam siaran pers bahwa negara di Asia Tengah itu berbatasan dengan Kazakhstan, Kirgistan, Tajikistan, Afghanistan, dan Turkmenistan.
Sejumlah kota di Uzbekistan seperti Tashkent, Samarkand, Bukhara, Khiva, Shakhrisabz, Termez, dan Kokand dikenal sebagai pusat arsitektur seni, budaya, dan juga sains.
Beragam bangunan seperti istana, makam, masjid, dan menara di negara itu tercatat dalam sejarah dunia. Uzbekistan juga dikenal sebagai tempat kelahiran ulama besar Imam Bukhari.
Baca juga: Mahasiswa asing asal Uzbekistan lulus dari UIKA Bogor
Baca juga: Jepang dan Uzbekistan melaju ke final, Indonesia hadapi Irak