Painan (Antara Megapolitan-Bogor) - Jumlah peserta kejuaraan balap sepeda internasional Tour de Singkarak (TdS) 2017 hingga etape dua mengalami penurunan setelah tujuh pebalap tidak finis di etape pertama dari Istano Basa Pagaruyung menuju Pantai Padang, Sumatera Barat, Sabtu (18/11).
Jumlah pebalap yang akan dilepas di Pantai Carocok Painan, Pesisir Selatan, Minggu, sebanyak 101 orang dari 19 tim. Hal tersebut menunjukkan jika persaingan dan lintasan kejuaraan yang masuk kalender UCI ini cukup berat.
"Putus. Saya kena limit. Memang kondisi saya kurang baik sejak start di Pagaruyung," kata salah satu pebalap Unite Bike Kencana yang gagal finis di etape pertama Fatahillah Abdullah.
Pada etape dua ini, balapan dipimpin oleh peraih yellow jersey Robert Muller yang sebelumnya menjadi pemenang etape pertama. Sedangkan untuk pemegang red white jersey atau pebalap Indonesia tercepat adalah Jamal Hibatulloh dari KFC Cycling Team.
"Saya belum tahun kondisi lintasannya karena baru pertama kali turun di TdS. Tapi saya akan terus berusaha," kata Jamal Hibatulloh.
Sepanjang etape dua ini banyak tantangan yang harus dihadapi pebalap karena ada tiga titik sprint dan tiga titik KOM yang salah satunya masuk kategori satu atau cukup tinggi.
Pebalap dengan kemampuan komplet dipastikan akan berjaya di etape ini. Pebalap Iran seperti Ghader Mizbani mempunyai peluang besar untuk juara.
Titik sprint yang harus dilalui semua pebalap di Tarusan (km 19,1), Bandar Buat (km 76,9) dan Selayo (km 122,8). Selain itu ada titik KOM di Bungus (km 61), Bukit Lampau (km 61) dan, Air Sirah (km 94,7).
Pembalap asal Jerman, Muller Robert mengangkat tangan saat pertama memasuki garis finis, diikuti pembalap asal Indonesia, Jamal Hibatulloh, pada etape pertama Tour de Singkarak (TDS) 2017, di Pantai Padang, Sumatera Barat, Sabtu (18/11/17). Etape pertama ajang balap sepeda internasional itu diikuti 103 pembalap dari 29 negara dengan rute Istana Basa Pagaruyung, Tanah Datar - Pantai Padang sejauh 109,3 kilometer. (ANTARA FOTO/Maril Gafur).
Berikut klasemen sementara TdS 2017:
Klasemen umum (Yellow Jersey)
1. Robert Muller (Embrace The World Cycling Team) 02:32:37
2. Peerapol Chawchiangkwang (Thailand Continental Cycling Team) 02:32:42
3. Jamal Hibatulloh (KFC Cycling Team) 02:32:44
4. Mohammadesmaeil Chachirraghimi (Tabriz Shahrdary Team) 02:32:57
5. Ghader Mizbani (Tabriz Shahrdary Team) 02:33:02
6. Aiman Cahyadi (Sapura Pro Cycling Team) 02:34:39
7. Abdul Gani (KFC Cycling Team) 02:34:45
8. Abdul Soleh (BRCC) 02:34:47
9. Lucas Carstensen (Embrace The World Cycling Team) 02:34:48
10. Puchong Sai-Udomsin (Thailand Continental Cycling Team) 02:34:48.
Klasemen pebalap Indonesia (Red and White Jersey)
1. Jamal Hibatulloh (KFC Cycling Team) 02:32:44
2. Aiman Cahyadi (Sapura Pro Cycling Team) 02:34:39
3. Abdul Gani (KFC Cycling Team) 02:34:45
4. Abdul Soleh (BRCC) 02:34:47
5. Arin Iswana (PGN) 02:34:48
Klasemen sprint (Green Jersey)
1.Robert Muller (Embrace The World Cycling Team) 17 poin
2. Aiman Cahyadi (Sapura Pro Cycling Team) 15 poin
3. Jamal Hibatulloh (KFC Cycling Team) 15 poin
4. Peerapol Chawchiangkwang (Thailand Continental Cycling Team) 12 poin
5. Abdul Gani (KFC Cycling Team) 9 poin
Klasemen Tim
1. Tabriz Shahrdary Team 07:40:47
2. Thailand Continental Cycling Team 07:42:24
3. Embrace The World Cycling Team 07:42:24
4. KFC Cycling Team 07:42:28
5. BRCC Banyuwangi 07:44:24. (ANT/BPJ).
Peserta Tour TDS Etape Dua Menyisakan 101 Pebalap
Minggu, 19 November 2017 7:36 WIB
Hal tersebut menunjukkan jika persaingan dan lintasan kejuaraan yang masuk kalender UCI ini cukup berat.