Kabupaten Bogor, Jawa Barat (ANTARA) - Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sastra Winara meyakini program Makan Bergizi Gratis atau MBG akan meningkatkan kesejahteraan para peternak.
"Peluang kesejahteraan kaum petani dan peternak insya Allah akan meningkat dan sejalan dengan peningkatan kesejahteraan masyarakat," katanya di Cibinong, Jabar, Selasa.
Menurut dia, dirinya baru saja meninjau kondisi peternak sapi perah di Kawasan Usaha Peternakan (Kunak) Cibungbulang, Kabupaten Bogor, Minggu, (19/1/2025) bersama Ketua Dewan Pembina Asosiasi Peternak dan Penggemuk Sapi Indonesia (APPSI) Ahmad Muzani yang juga Ketua MPR RI.
Baca juga: Pemkab Bogor sediakan anggaran darurat Rp70 miliar dari BTT bantu Program MBG
Sastra menyebutkan keberadaan peternak susu di Kunak Cibungbulang turut mendorong peningkatan sumber daya manusia (SDM) di Bogor melalui penyajian susu yang sehat langsung dari peternak.
Ia menginginkan seluruh peternak sapi perah di Kabupaten Bogor bisa mencontoh pengelolaan Kunak Cibungbulang, yang melibatkan para peternak lokal.
"Pengembangan kawasan peternakan seperti di Bogor penting untuk memastikan ketersediaan susu segar bagi masyarakat, terutama anak-anak, dalam mendukung program terkait gizi," ujar Sastra.
Baca juga: Sekda Bogor sebut program MBG momentum budayakan siswa bawa air minum sendiri
Sementara, Ahmad Muzani mengatakan Presiden Prabowo Subianto menaruh harapan besar kepada para peternak, khususnya untuk mendukung kebutuhan program Makan Bergizi Gratis.
"Program prioritas Bapak Prabowo adalah memberikan makan bergizi gratis kepada seluruh anak-anak kita di sekolah mulai dari TK, SD, SMP dan SMA, sehingga peran peternak sapi begitu penting dalam pembentukan dan perbaikan kualitas SDM anak Indonesia," kata Muzani.