Tanjung Lesung, Banten (Antara Megapolitan) - Kejuaraan cross triathlon bertajuk Rhino X-Tri yang diselenggarakan di Tanjung Lesung, Pandeglang, Banten, diproyeksikan untuk mengenalkan budaya Banten kepada masyarakat luas.
"Kita mengadakan Rhino X-Tri ini bertujuan untuk mengenakan juga budaya Banten karena akan diadakan berbarengan dengan Festival Tanjung Lesung yang memperkenalkan budaya Banten," kata Direktur Event Rhino X-Tri Tense Manalu di Tanjung Lesung, Pandeglang, Banten, Rabu (16/8).
Selain itu, dari unsur penamaan pihak penyelenggara juga sengaja menggunakan hewan khas endemik Pulau Jawa dan yang tersisa hanya di Provinsi Banten itu, yakni badak yang berada di Taman Nasional Ujung Kulon.
"Selain itu pemilihan badak ini juga ada pesan untuk melestarikan kekayaan alam Indonesia karena bertepatan dengan Hari Badak Internasional yang jatuh pada tanggal 22 September mendatang," ucapnya.
Cross triathlon dipilih menjadi event yang diselenggarakan di Tanjung Lesung karena terkait dengan kondisi alamnya yang sedikit memiliki jalan beraspal dengan ditumbuhi hutan bakau di hampir sepanjang garis pantainya.
Seperti halnya ajang triathlon pada umumnya, Cross Triathlon terdiri atas balap sepeda, renang, dan lari dengan rute yang ditempuhnya berkarakter non-aspal.
"Alam di Tanjung Lesung sangat mendukung untuk diadakan cross triathlon. Para peserta akan menggunakan sepeda gunung karena rutenya menanjak, berbatu, berlumpur, dan ada pasir pantainya. Bahkan, mereka juga menyeberangi sungai," ujar Tense.
Ia menjamin kejuaraan itu berlangsung aman karena pihaknya sudah menyiapkan standar keamanan internasional.
"Kendati demikian, kami jamin kejuaraan ini akan berlangsung sangat aman bagi para peserta. Kami persiapkan keamanan itu dengan standar internasional," ucap Tense.
Cross Triathlon yang bertajuk Rhino X-Tri itu tak hanya menggelar lomba cross triathlon yang dibagi menjadi tiga kategori (rhino, bull, dan relay), tetapi juga Mountain Bike Cross Country Marathon dan Sunset Trail Run.
Dari seluruh lomba yang menawarkan hadiah dengan range Rp1 juta hingga Rp6,5 juta tersebut, Tense berharap Rhino X-Tri bisa menyedot peserta hingga 500 orang dengan rincian 300 orang pada lomba cross triathlon dan sisanya dari Mountain Bike Cross Country Marathon serta Sunset Trail Run.
Cross Triathlon Tanjung Lesung Kenalkan Budaya Banten
Kamis, 17 Agustus 2017 21:06 WIB
Kita mengadakan Rhino X-Tri ini bertujuan untuk mengenakan juga budaya Banten karena akan diadakan berbarengan dengan Festival Tanjung Lesung yang memperkenalkan budaya Banten