Sukabumi (Antara Megapolitan) - Relawan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat melepasliarkan seekor penyu sisik yang diselamatkan warga Kampung Cinumpang karena terperangkap karung di Pantai Cibangban.
"Kami melepasliarkan penyu sisik tersebut sekitar pukul 17.00 WIB di Pantai Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi yang merupakan salah satu habitat penyu di Indonesia," kata Kepala Markas PMI Kabupaten Sukabumi Budiharto, Jumat.
Saat dilepasliarkan, penyu yang populasinya sudah sangat terancam bahkan dilindungi oleh undang-undang nasional dan internasional itu dalam kondisi sehat dan berharap bisa selamat serta bertahan hidup di habitatnya.
Sebelum dilepasliarkan, pihaknya melakukan pemulihan terlebih dahulu di Markas PMI Kabupaten Sukabumi, agar hewan dilindungi ini tetap segar dan tidak stres setelah sebelumnya dipelihara warga Kampung Cinumpang, Desa Nagrak Utara, Kecamatan Nagrak, Kabupaten Sukabumi selama tiga hari terhitung sejak 2 hingga 5 Juli.
Saat diamankan relawan PMI, penyu sisik tersebut dalam kondisi sehat.
Sebelum dikembalikan ke alam bebas, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Jabar.
"Perairan laut selatan Kabupaten Sukabumi merupakan salah satu habitat penyu sisik, dan diduga penyu ini terperangkap sampah karung saat tengah bermigrasi. Tapi, beruntung ada warga yang menyelamatkannya sehingga tidak sampai mati," katanya lagi.
Budiharto yang juga penggiat Pusat Penyelamatan Satwa Cikananga, Kabupaten Sukabumi merasa prihatin hewan yang sudah sangat langka ini terancam kehidupannya.
Apalagi dari hasil penelitian sejumlah penggiat konservasi baik nasional maupun internasional, hanya 1 tukik yang bisa bertahan hidup di alam bebas dari 1.000 tukik yang dilepasliarkan ke alamnya.
Karena itu, perhatian terhadap hewan langka ini perlu diwujudkan, apalagi ikon Pemkab Sukabumi adalah penyu sehingga kelestariannya harus dipertahankan secara maksimal.
Penyu Sisik Dilepasliarkan
Jumat, 7 Juli 2017 21:40 WIB
Kami melepasliarkan penyu sisik tersebut sekitar pukul 17.00 WIB di Pantai Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi...