Penjabat Bupati Bekasi Dani Ramdan menyebut polisi selalu menjadi sahabat yang melindungi serta mengayomi masyarakat sebagaimana tugas pokok institusi kepolisian.
Ia mengatakan jajaran Kepolisian Resor Metropolitan Bekasi telah mampu membuktikan untuk terus memelihara keamanan dan ketertiban sekaligus memberikan perlindungan serta pelayanan kepada masyarakat.
"Sehingga stabilitas terus terjaga dari waktu ke waktu membuktikan jajaran kepolisian mampu menciptakan suasana aman, nyaman, tertib, serta kondusif di tengah masyarakat," katanya di Mapolres Metro Bekasi, Senin.
Baca juga: Polresta Bogor Kota beri penghargaan ke masyarakat pada Hari Bhayangkara
Baca juga: Polresta Bogor Kota beri penghargaan ke masyarakat pada Hari Bhayangkara
Ia mengatakan polisi selaku aparat penegak hukum menjalankan tugas memelihara keamanan serta ketertiban melalui pendekatan bersifat humanis sehingga mampu lebih mendekatkan hubungan sekaligus memperkuat sinergi dengan masyarakat.
"Tentu hubungan persahabatan ini yang harus terus dikuatkan sehingga selalu ada kerinduan masyarakat akan keberadaan petugas untuk menjaga wilayah tetap kondusif," katanya.