Jakarta (ANTARA) - Universitas Pancasila (UP) Jakarta menjalin kerja sama dengan University of California Berkeley (UCB), meliputi riset, visiting research hingga pertukaran dosen dan mahasiswa.
Rektor UP Prof. Dr. Edie Toet Hendratno di Jakarta, Kamis mengatakan merasa bangga dan sangat mendukung langkah awal kerja sama ini.
“UCB merupakan universitas bergengsi dan salah satu yang terbaik di dunia, tentu dengan agenda ini diharapkan dapat terus berlanjut," katanya.
Prinsip kami yaitu mencari kawan dan menjalin kerja sama. Kerja sama dengan University of California Berkeley (UCB) tentu menjadi nilai tambah dalam pemberian akreditasi oleh pemerintah ke Universitas.
Baca juga: Universitas Pancasila tingkatkan guru bimbingan konseling SMA/SMK
Sementara itu Dekan Fakultas Farmasi Universitas Pancasila, Prof. Dr. apt. Syamsudinm M. Biomed mengatakan seminar ini merupakan langkah permulaan kerja sama dengan UCB untuk kolaborasi di berbagai bidang.
Seperti pertukaran pelajar serta dosen, mahasiswa melanjutkan studi ke jenjang lebih tinggi, kerja sama riset, kuliah tamu, kunjungan Profesor, postdoctoral, hingga kursus atau program keahlian tertentu.
Prof. Syamsudin menjelaskan lebih rinci bahwa penelitian yang dapat dikembangkan bersama UCB yaitu oral albumin yang dikembangkan pihaknya bersama perusahaan Nucleus Farma.
Baca juga: Fakultas Psikologi UP dan FISIP Unibraw kerja sama pendidikan, penelitian dan pengmas
Dengan memanfaatkan teknologi yang dipaparkan UCB seperti stem cell dan teknologi nano, pihaknya akan memodifikasi albumin sehingga dapat langsung terserap ke target sel.
Seperti diketahui, albumin sangat bermanfaat dalam menjaga kesehatan dan menyembuhkan penyakit.
Kolaborasi antara UP dengan UCB ini diharapkan dapat berkembang sesuai dengan program kerja yang telah disepakati bersama ke depannya. Tentunya Universitas Pancasila siap untuk berkolaborasi dengan UCB.
Sebagai bentuk kerja sama antara UP dengan UCB ini diawali dengan diselenggarakannya seminar yang dilaksanakan secara hybrid di Aula Fakultas Farmasi Universitas Pancasila dengan tema “In-Depth talk about University of California Berkeley.
Baca juga: UP raih pendanaan matching fund dari Kemendikbudristek
Seminar ini mengundang pembicara dari University of California Berkeley Prof. George Anwar dan Dr. Matthew P. Sherburne.
Turut hadir pada kegiatan ini Rektor Universitas Pancasila Prof. Dr. Edie Toet Hendratno, S.H., M.Si., FCBArb beserta para wakil rektor yang sekaligus memberikan sambutan, Dekan Fakultas Farmasi Prof. Dr. Apt. Syamsudin, M.Biomed. beserta jajaran.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: UP kerja sama riset dengan University of California Berkeley
UP jalin kerja sama riset dengan University of California Berkeley
Kamis, 4 Agustus 2022 21:03 WIB
UCB merupakan universitas bergengsi dan salah satu yang terbaik di dunia, tentu dengan agenda ini diharapkan dapat terus berlanjut.