Sukabumi, (Antara Megapolitan) - Anggota MPR RI, Desy Ratnasari mengatakan empat pilar kebangsaan diharapkan mampu membuat para siswa untuk mencegah sifat individualisme.
"Kami menggelar lomba cerdas cermat antarpelajar, karena kami khawatir sifat individulisme di masyarakat terus berkembang akibat dampak negatif majunya dunia komunikasi seperti adanya gadget," kata kepada Antara di Sukabumi, Senin.
Lomba cerdas cermat tentang empat pilar berkebangsaan tingkat pelajar SMA sederajat di Kota Sukabumi, Jawa Barat digagas anggota MPR RI.
Menurutnya, pihaknya sengaja menyasar pelajar dalam mensosialisasikan empat pilar berkebangsaan ini melalui lomba cerdas cermat ternyata lebih efektif dibandingkan hanya tatap muka dan memberikan kuliah umum saja baik kepada masyarkat maupun pelaar karena menjenuhkan.
Ternyata dari hasil evaluasi, kegiatan ini mampu menyedot perhatian dari pelajar, sehingga pelajar mau membeda apa itu empat pilar berkebangsaan.
Bahkan, politisi PAN ini gencar melakukan sosialisasi empat pilar ini dengan metode atau cara lainnya, untuk menarik perhatian dari masyarakat.
"Harus diakui, pembelajaran empat pilar berkebangsaan ini merupakan pelajaran yang menjenuhkan padahal maknanya sangat penting dalam menjalankan kehidupan berbangsa dan bernegara agar bangsa ini tetap solid dan sifat individualisme bisa dikikis," tambahnya.
Di sisi lain, Desy mengatakan makan empat pilar berkebangsaan ini merupakan tameng rakyat yang kuat, karena memiliki isi yang lengkap tentang tata cara melaksanakan kehidupan berbangsa dan bernegara.
Maka dari itu, salah satu sasaran pihaknya dalam mensosialisasikan empat pilar berkebangsaan ini adalah pelajar, karena di usianya mereka ingin lebih banyak tahu dan masih mencari jati diri.
"Kami ingin setiap pelajar khususnya di Sukabumi bisa menerapkan makna empat pilar berkebangsaannya dalam aktivitasnya sehari-hari, salah satu contohnya meningkatkan kembali rasa gotong royong di masyarakat," katanya.
Pelantun lagu "Tenda Biru" ini juga berharap, pelajar bisa menjadi garda yang paling depan dalam mensosialisasikan makna empat pilar berkebangsaan kepada masyarakat.
Empat Pilar Berkebangsaan Diharapkan Cegah Individualisme
Selasa, 29 September 2015 9:41 WIB
Kami ingin setiap pelajar khususnya di Sukabumi bisa menerapkan makna empat pilar berkebangsaannya...