Video - ANTARA News bogor

Varian Omicron masuk RI, Waspada penularan cepat

Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengimbau masyarakat untuk waspada dan patuh terhadap protokol kesehatan terkait temuan kasus varian baru COVID-19 Omicron di tanah air. Menkes Budi meminta masyarakat untuk menghindari aktivitas perjalanan ke luar negeri yang tidak penting, sebab cepatnya penularan kasus Omicron di sejumlah negara yang berpotensi untuk membawa masuk virus ke Indonesia. (Erlangga Bregas Prakoso/Yovita Amalia/Gracia Simanjuntak).