Depok (Antaranews Megapolitan) - Dosen Fakultas Teknik Universitas Pancasila (FTUP) memberikan pelatihan manajemen proyek kepada siswa SMK Negeri 3 Kota Depok Jawa Barat.
"Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dalam perencanaan dan pengendalian proyek kontruksi sederhana bagi para siswa," kata Dosen FTUP Dian Perwitasari, ST., MT disela-sela acara pelatihan di SMKN 3 Depok, Rabu.
Dian mengatakan kegiatan tersebut merupakan bagian dari Tri Dharma Perguruan tinggi yaitu pengabdian kepada masyarakat.
Materi yang diajarkan yaitu pengenalan proyek, manajemen proyek, lingkup proyek, manajemen waktu dan manajemen biaya. Jadi ada tiga sesi pertama pengenalan Pancasila, pengenalan materi, dan ada latihan mengerjakan soal.
Dian didampangi oleh dua rekannya yaitu Kirana Rukmayuninda Ririh ST., MT dan Ayu Herzanita, ST., MT serta dua orang mahasiswa FTUP Natalina Martha Deborah dan M. Adnan Putra Zais.
Dikatakannya pemilihan di SMKN 3 karena letaknya yang dekat dengan kampus Universitas Pancasila dan juga sekolah tersebut juga ada pelajaran bisnis kontruksi, jadi sesuai dengan apa yang akan kita beri pelatihan.
"Pelatihan ini khusus bagi anak kelas 12 yang dipersiapkan kalau lulus memang bisa siap kerja," jelasnya.
Selain pengenalan materi proyek dosen FTUP juga memberikan pengenalan Pancasila kepada para siswa agar lebih memahami Pancasila.
Para siswa SMK Negeri 3 terlihat antusias mendapat materi-materi yang diberikan dosen teknik sipil Universitas Pancasila tersebut.
Sementera itu Guru SMKN 3 Depok, Bin Herdian mendukung penuh pelatihan yang diberikan oleh para dosen teknik sipil Universitas Pancasila kepada para siswanya untuk menambah pengetahuan anak didiknya.
"Ini merupakan bekal awal bagi para siswa ketika akan melanjutkan kejenjang pendidikan yang lebih tinggi lagi," katanya.
Ia mengakui kegiatan pelatihan yang diberikan oleh perguruan tinggi ini merupakan yang pertama dan semoga kedepannya akan terus berlanjut demi meningkatkan kualitas anak didiknya.
Dosen Universitas Pancasila beri pelatihan siswa SMKN 3 Depok (video)
Rabu, 12 Desember 2018 18:41 WIB
Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dalam perencanaan dan pengendalian proyek kontruksi sederhana bagi para siswa.