Kupang, NTT (ANTARA) - Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Museum Daerah Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) menggelar pameran temporer sebagai upaya edukasi masyarakat agar bangga budaya sekaligus memperluas jaringan promosi museum.
“Kali ini pameran temporer museum mengangkat tema Simbol Literasi Tempo Dulu yang hendak menggugah kita agar bangga akan produk budaya dan pengetahuan warisan leluhur,” kata Kepala UPTD Museum NTT Mefiboset Bollu Eoh di Kupang, Kamis (27/11).
Ia menjelaskan pameran tersebut bersifat temporer yang diselenggarakan dalam batas waktu tertentu dan dapat diakses oleh seluruh lapisan masyarakat dengan sasaran utama kalangan pelajar.
Melalui koleksi yang ditampilkan, para pengunjung dapat mengetahui perkembangan peradaban manusia dalam setiap lini kehidupan, termasuk perkembangan literasi sebagai landasan peradaban bangsa, khususnya terkait warisan budaya NTT.
Pameran tersebut, ujar dia, berlangsung pada 26-29 November 2025 dengan turut menghadirkan panggung pentas seni budaya.
Baca juga: LKBN ANTARA Jabar gelar pelatihan fotografi jurnalis cilik di Museum Kota Bandung
Baca juga: Sultan Bima XIV bernama Muhammad Salahuddi dinyatakan sebagai pahlawan nasional
Baca juga: Jejak di balik dinding museum
