Jakarta (ANTARA) - Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir menyatakan bahwa pesepakbola Joey Pelupessy, Dean James, dan Emil Audero tinggal satu langkah lagi untuk bisa membela timnas Indonesia.
Setelah menuntaskan sumpah dan janji pewarganegaraan di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Roma, Italia, Senin, lalu dan sudah mendapatkan paspor dan KTP sebagai Warga Negara Indonesia (WNI), tahap terakhir dari ketiga pemain ini adalah perpindahan federasi.
“Masih ada satu tahap lagi yaitu perpindahan federasi FIFA sebelum mendaftarkan mereka ke skuad Timnas Indonesia,” jelas Erick dalam akun resmi Instagram miliknya, Selasa.
Joey, Dean, dan Emil harus pindah federasi dari federasi sepak bola Belanda KNVB (Joey dan Dean) serta federasi sepak bola Italia FIGC (Emil) ke federasi sepak bola Indonesia (PSSI).
Joey saat ini membela klub Belgia Lommel SK, Dean bermain untuk klub Go Ahead Eagles di Liga Belanda atau Eredivisie, dan Emil bermain untuk klub Italia Palermo FC.
Baca juga: Era kepelatihan Patrick Kluivert dimulai
Baca juga: Peran Jordi Cryuff sebagai penasihat teknis Timnas