Makassar (ANTARA) - Pemerintah Kota Makassar berkolaborasi Nipah Park menggelar festival kuliner sebagai kegiatan spesial Ramadhan yang berlangsung di Nipah Park, Makassar, Selasa.
Penjabat Sekda Makassar Irwan Adnan secara resmi membuka kegiatan yang mengusung tema Ngabuburit di Atas Kota karena Nipah Park mal di Makassar yang memiliki berlantai enam.
"Menggunakan ruang di atas kota menciptakan nuansa baru dalam ngabuburit dan berbuka puasa di tempat yang luar biasa," ujarnya,
Ia menilai, konsep ngabuburit ini memberikan pengalaman yang unik dan berbeda bagi warga Makassar.
Pemerintah Kota Makassar siap mendukung dan berkolaborasi dalam kegiatan serupa di masa mendatang.
"Saya berharap kegiatan ini terus digalakkan dan dikembangkan. Pemkot Makassar akan selalu mendukung dan membantu," katanya.
Sementara itu, Nibras selaku Project Manager Tentang Kuliner Spesial Ramadan, mengungkapkan bahwa kegiatan ini bukan sekadar festival kuliner, tetapi juga wadah kolaborasi dan inovasi bagi anak muda Makassar.
Terdapat 27 gerai dan lebih dari 40 brand yang memanfaatkan atap sebagai area utama.