Bandung, Jawa Barat (ANTARA) - Juru Bicara Kantor Komunikasi Kepresidenan (PCO) Dedek Prayudi menegaskan Presiden Prabowo Subianto tetap berkomitmen melanjutkan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.
"Saya tegaskan komitmen Presiden Prabowo terhadap IKN itu tidak lebih rendah daripada komitmen Presiden Jokowi (Joko Widodo)," kata Dedek di Bandung, Jawa Barat, Sabtu.
Dedek atau akrab disapa Uki itu menyampaikan pihaknya juga masih melakukan kunjungan ke IKN pada akhir Desember 2024 untuk melihat kelanjutan pembangunan infrastruktur di wilayah tersebut.
Menurutnya, salah satu yang paling dikejar pembangunannya adalah Masjid Nusantara.
Ia pun menekankan tidak ada perlambatan terhadap kelanjutan IKN.
"Salah satu yang paling dikebut adalah pembangunan Masjid Nusantara, itu akan menjadi salah satu milestone dan tidak ada perlambatan, itu tidak ada. Yang ada hanya pembangunan IKN, yang tadinya 100 persen APBN, lama-lama proporsi APBN memang harus dikurangi," ujarnya.
Baca juga: Anggota DPR sebut pemerintah perlu berpikir lebih realistis pindahkan ASN ke IKN
Baca juga: ASN belum dipindah ke IKN dalam waktu dekat