Kota Bogor (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bogor, Jawa Barat, merekap data perubahan daerah pemilihan (dapil) bakal calon anggota DPRD setempat yang diajukan oleh partai politik pada masa pencermatan data calon tetap (DCT).
Koordinator Divisi Teknis KPU Kota Bogor Dede Juhendi di Kota Bogor, Jumat, mengatakan bahwa pihaknya masih melakukan rekapan perubahan data tersebut. Hal sesuai dengan perpanjangan waktu pencermatan yang diberikan KPU Pusat melalui surat dinas pada tanggal 6 Oktober 2023.
"Hari ini terakhir pencermatan, besok data sudah selesai," ujar Dede.
Baca juga: KPU Kota Bogor buka pengajuan DCT parpol Pemilu 2024 sampai hari ini
Baca juga: KPU Kota Bogor data ada 54 pemilih pindahan pada Pemilu 2024
Sesuai dengan data calon sementara (DCS), kata dia, jumlah bacaleg DPRD Kota Bogor sebanyak 762 orang.
Dari jumlah itu, menurut Dede, hampir semua parpol memberikan sejumlah perubahan data, mulai dari perbaikan foto, penambahan gelar, penggantian bacaleg, dan perpindahan dapil bacaleg.
Ia lantar menyebut sejumlah alasan parpol mengubah dapil, antara lain, mempertimbangkan kuota 30 persen keterwakilan perempuan.
Sebanyak 762 bakal calon anggota legislatif yang masuk dalam DCS, lanjut dia, merupakan mereka yang telah melakukan berbagai verifikasi administrasi hingga faktual dan perbaikan berkas administrasi.
Baca juga: KPU Kota Bogor kejar status Zero Fault pada Pemilu 2024
KPU Kota Bogor telah membuka pendaftaran bakal calon anggota legislatif dari 18 partai politik peserta Pemilu 2024 mulai 1 hingga 14 Mei 2023.
Pada hari terakhir pendaftaran, Minggu (14/5) pukul 00.00 WIB, hanya ada 17 partai yang mendaftarkan bacaleg dengan total 833 orang. Setelah melalui rangkaian tahapan Pemilu 2024, hanya ada 762 orang yang lolos masuk DCS dan 71 sisanya tidak lolos.