Bogor (Antara Megapolitan) - Pemerintah Kota Bogor, Jawa Barat kembali menggelar kegiatan ,Tarling` atau Taraweh keliling selama bulan suci Ramadhan 1437 Hijriah/2016 dalam rangka menjalani sitaurahmi dan komunikasi dengan masyarakat.
Kepala Bidang Humas Sekretariat Daerah Kota Bogor Encep Ali Alhamidi, Rabu malam mengatakan, kegiatan Tarling dimulai pada minggu kedua Ramadhan.
"Tarling dimulai minggu kedua Ramadhan, setiap hari ada dua masjid yang dikunjungi yang dipimpin langsung oleh Wakil Wali Kota dan Sekretaris Daerah," kata Encep.
Encep mengatakan, Ramadhan tahun ini, kegiatan Tarling unsur Muspida Kota Bogor hanya dilaksanakan dua kali yakni Rabu malam dan Sabtu depan. Wali Kota Bogor juga dijadwalkan akan memimpin Tarling Sabtu mendatang.
"Hari ini kegiatan Tarling hadi ini di Kecamatan Bogor Barat. Wakil Wali Kota memimpin Tarling di Masjid Al Ikhlas, Bubulak, dan Sekda di Masjid Nurul Da`wah, Dramaga Kaum," katanya.
Sekretaris Daerah Kota Bogor Ade Syarif Hidayat menyebutkan, Tarling merupakan agenda rutin yang dilaksanakan Pemerintah Kota Bogor setiap bulan Ramadhan. Terdapat 29 tim Muspida Kota Bogor yang dibentuk untuk melaksanakan Tarling secara bergantian.
"Dalam kegiatan ini, Muspida dan pejabat SKPD dibagi tugas untuk memimpin kegiatan taraweh keliling, ada 29 tim. Saya masuk tim sembilan," kata Ade.
Ia menjelaskan, kegiatan Tarling tersebut berupa kunjungan Pemerintah Daerah Kota Bogor ke sejumlah masjid-masjid, selain menggelar Shalat Sunnah Taraweh berjamaah dengan warga dan pengurus masjid, juga diisi dengan silaturahim bersama masyarakat sekitar.
"Akan ada pemberian bantuan berupa dana untuk masjid, berapa besarannya disesuaikan untuk menambah kebutuhan masjid," katanya.
Menurutnya, selain untuk bersilaturahim dengan masyarakat, kegiatan Tarling juga bertujuan untuk menyampaikan program-program pemerintah agar mendapat dukungan penuh dari masyarakat untuk bersama-sama menciptakan suasana Kota Bogor yang kondusif.
"Kita memberikan motivasi kepada masyarakat tentang ibadah puasa untuk melatih diri menahan lapar dan haus, mengendalikan emosi tidak hura-hura, atau makan berlebih, ikut merasakan kesusahan orang lain," katanya.
Pemkot Bogor Gelar Taraweh Keliling Pererat Silaturahmi
Kamis, 16 Juni 2016 5:29 WIB
Tarling dimulai minggu kedua Ramadhan, setiap hari ada dua masjid yang dikunjungi yang dipimpin langsung oleh Wakil Wali Kota dan Sekretaris Daerah.