Bogor (Antaranews Bogor) - Wakil Bupati Bogor Nurhayanti bersama forum komunikasi pemerintah setempat, Jumat melakukan pengecekan dan pemantauan di Pos PAM Gadog dan Ciawi guna memastikan kesiapan pelaksanaan pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1435 Hijriyah.
"Kami sudah melakukan koordinasi untuk pengamanan lebaran sudah ada Pos PAM terpadu dimana melibatkan semua pihak, ada kepolisian, DLLAJ, TNI, Dinas Kesehatan dan juga BPBD," kata Nurhayanti.
Dikatakan, khusus di Jalur Puncak, Pemerintah Kabupaten Bogor menerjunkan tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) yang terlibat dalam pengamanan lebaran.
Menurut Nurhayanti, penempatan BPBD dalam PAM Lebaran mengingat kawasan Kabupaten Bogor rawan terjadi bencana, khususnya di jalur Puncak.
"Tim BPBD kita siagakan, ketika terjadi bencana alam pemanganan lebih cepat. Selain ada posko BPBD juga disiagakan alat berat dan peralatan evakuasi lainnya," katanya.
Menurut Kapolres Bogor, AKBP Sonny Mulvianto Utomo, kehadiran BPBD dalam pengamanan lebaran sangat membantu tugas kepolisian terutama bila sewaktu-waktu terjadi bencana alam.
"Ini sebagai langkah antisipasi, bila terjadi bencana alam, atau kecelakaan luar biasa, penangganan dapat lebih cepat dilakukan," ujar Kapolres.
Kapolres menambahkan, dua hari menjelang lebaran, arus lalu lintas di Kabupaten Bogor masih relatif normal. Diperkirakan jalur Puncak akan mengalami kepadatan setelah hari lebaran.
"Karena Kabupaten Bogor bukan jalur mudik, tetapi jalur wisata. Sehingga kepadatan arus akan terjadi saat kunjungan wisata di hari lebaran," ujar Kapolres.
Wabup Bogor pantau kesiapan Jalur Puncak
Jumat, 25 Juli 2014 16:20 WIB