Jakarta (ANTARA) - PT Transportasi Jakarta menyatakan seluruh layanan beroperasi normal saat libur Lebaran 2025, mulai Jumat ini hingga 7 April 2025.
"Seluruh layanan Transjakarta beroperasi normal melayani pelanggan. Ada penyesuaian proporsi jumlah bus yang beroperasi, disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan," ujar Kepala Departemen Humas dan CSR Transjakarta Ayu Wardhani melalui pesan teksnya yang diterima di Jakarta, Jumat.
Transjakarta akan mengoperasikan layanan bus mulai pukul 09.00WIB pada hari pertama Idul Fitri. Kebijakan ini dilakukan agar seluruh pegawai bisa fokus beribadah terlebih dulu. Lalu, di hari kedua, jam operasional akan kembali normal.
Transjakarta memperpanjang jam operasional untuk rute-rute ke tempat wisata mulai pukul 05.00 - 23.00 WIB pada 31 Maret-7 April 2025 WIB antara lain tujuan Ancol, yakni 5H: Juanda - Ancol, 5: Kampung Melayu Ancol.
Lalu, tujuan Ragunan, rute 6: Ragunan-Galunggung (24 jam), 6A: Ragunan-Balai Kota via Kuningan, 6B: Ragunan-Balai Kota via Semanggi, 6V: Ragunan-Senayan Bank DKI, 5N: Ragunan-Kampung Melayu, 6N: Ragunan-Blok M via Kemang, dan 7E: Kampung Rambutan-Ragunan.
Kemudian, tujuan TMII yakni 7D: TMII-Pancoran; tujuan PIK yaitu 1A: Pantai Maju-Balai Kota (hingga 23.59 WIB); tujuan Kota Tua, yaitu 1: Blok M-Kota (24 jam), 3H: Damai-Kota, 12: Pluit-Tanjung Priok (24 jam), 1A: Pantai Maju-Balai Kota (hingga 23.59 WIB), dan 12B: Pluit-Senen (hingga 23.59 WIB).
Selain itu, rute Monumen Nasional (Monas), yaitu 1: Blok M-Monas (24 jam), 2: Pulo Gadung-Monas (24 jam), 2A: Pulogadung-Rawa Buaya (hingga pukul 23.59 WIB), 3: Kalideres-Monas via Veteran (24 jam), 5C: Cililitan-Juanda, 6A: Ragunan-Balai Kota via Kuningan, 6B: Ragunan - Balai Kota via Semanggi.
Lalu, 7F: Kampung Rambutan-Juanda via Cempaka Putih (hingga pukul 23.59 WIB), 1P: Senen-Blok M, dan 14A: Monas-Jakarta International Stadium (JIS).
Sementara itu, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memutuskan untuk meniadakan sistem ganjil-genap pada kendaraan pribadi di Jakarta selama masa libur Lebaran dan cuti bersama mulai Jumat ini."Ganjil-genap itu ditiadakan selama masa libur Lebaran dan cuti bersama. Artinya sampai dengan tanggal 7 itu tidak ada ganjil-genap," ujar Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo di Jakarta, Jumat.
Adapun pelaksanaan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) pada 30 Maret 2025 dan 6 April 2025 juga ditiadakan di DKI. "Jadi dua minggu ini ditiadakan untuk Hari Bebas Kendaraan Bermotor," kata Syafrin.
Pada masa angkutan Lebaran 2025, Dishub DKI Jakarta menerapkan rekayasa lalu lintas di beberapa pusat perbelanjaan seperti Pasar Tanah Abang, Thamrin City, Glodok, PGC Cililitan dan ITC Cempaka Mas.
"Harapannya tentu saat ini, pelaksanaan ini bisa berjalan sempurna dan masyarakat bisa melaksanakan persiapan Lebaran dengan baik," kata Syafrin.
Lalu, pascalebaran, rekayasa lalu lintas difokuskan pada lokasi menuju area wisata. Salah satunya Taman Margasatwa Ragunan (TMR).
Dishub DKI Jakarta menerapkan sistem satu arah (SSA) menuju lokasi TMR untuk menghindari penumpukan volume kendaraan di lokasi objek wisata tersebut.
Pada pukul 06.00 WIB sampai pukul 10.00 WIB diberlakukan sistem satu arah ke arah selatan. Kemudian, untuk sore hari, SSA berlaku ke arah utara.
Dengan rekayasa ini, dia berharap arus lalu lintas saat masyarakat menuju ke T
Dengan rekayasa ini, dia berharap arus lalu lintas saat masyarakat menuju ke TMR dan kembali ke rumah masing-masing pada sore bisa lancar khususnya yang melewati Jalan TB Simatupang.
Selain Ragunan, Syafrin juga melakukan pengaturan rekayasa lalu lintas di kawasan Ancol, Kota Tua, Monumen Nasional (Monas) dan kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK).
Baca juga: Transjakarta hadirkan wisata gunakan bus tingkat rute khusus lewati situs sejarah di Jakarta
Baca juga: Transjakarta sesuaikan layanan pada hari pertama Idul Fitri