PLN Icon Plus menerjunkan srikandinya untuk berbagi keceriaan dan mengedukasi anak-anak di SDN Aroeppala Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), terkait bahaya penggunaan gadget yang berlebihan dalam memperingati Hari Anak Nasional (HAN) 2024.
Sekitar 60 siswa SDN Aroeppala menyambut hangat kedatangan Srikandi PLN Icon Plus SBU Sulawesi dan IBT dengan penuh antusias di Makassar, Selasa.
Wakil Ketua Srikandi PLN Icon Plus dan General Manager SBU Sulawesi dan IBT Rizky Ardiana Bayuwerti mengatakan merupakan wujud komitmen PLN Icon Plus untuk mendukung generasi penerus bangsa dalam meraih cita-cita dan mewujudkan Indonesia yang maju melalui edukasi dan pengembangan karakter.
"Tujuan utama kami hadir di SDN Aroeppala untuk berbagi kebahagiaan dan pengetahuan kepada adik-adik. Kami ingin menumbuhkan rasa cinta belajar dan memotivasi mereka untuk terus bercita-cita setinggi langit," ujar Rizky.
Baca juga: PLN Icon Plus bantu turunkan angka stunting di Belitung Timur agar jadi nol persen
Baca juga: PLN Icon Plus bantu turunkan angka stunting di Belitung Timur agar jadi nol persen
Rizky pun berharap agar kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi pihak lain untuk turut berkontribusi dalam memajukan pendidikan di Indonesia.
"Mari bersama-sama kita ciptakan generasi muda yang cerdas, berkarakter, dan siap membangun bangsa Indonesia yang lebih maju," ajaknya.
Pihaknya akan terus berinovasi dan berkontribusi dalam memajukan pendidikan di Indonesia demi mewujudkan generasi muda yang cerdas, berprestasi, dan siap membangun bangsa.
Para Srikandi dengan penuh semangat dan keceriaan menyampaikan edukasi tentang bahaya dan manfaat gadget yang dikemas dengan bahasa yang mudah dipahami oleh anak-anak. Suasana belajar semakin seru dengan berbagai permainan edukatif yang dirancang untuk meningkatkan pengetahuan dan kreativitas para siswa.
Para Srikandi dengan pengalaman dan pengetahuan mereka berbagi cerita inspiratif tentang perjalanan hidup dan pentingnya meraih cita-cita.
"Mereka belajar bagaimana menggunakan gadget dengan bijak dan bertanggung jawab serta bagaimana menghindari dampak negatif dari penggunaan gadget yang berlebihan," kata Rizky.
Selain itu pihaknya juga memberi buku dan alat tulis, serta bantuan internet gratis dan laptop guna menunjang proses belajar mengajar dan membuka akses informasi yang lebih luas bagi para siswa.
Kepala SDN Aroeppala Isnawati Abdullah mengapresiasi PLN Icon Plus atas kepedulian dan kontribusi dalam mencerdaskan generasi penerus bangsa.
"Kami sangat terkesan dengan semangat dan dedikasi Srikandi PLN Icon Plus dalam memberikan edukasi yang bermanfaat dan menyenangkan bagi anak-anak kami," ujar Isnawati.