Jakarta (ANTARA) - Brawijaya Hospital Depok relaunching Mom’s Journey serta peluncuran layanan terbaru, Kids Journey pada Selasa (12/2) di kawasan Jalan Raya Bogor, Kecamatan Bojongsari kota tersebut.
"Dua program ini dirancang khusus untuk memberikan pengalaman kesehatan holistik bagi ibu dan anak," kata Direktur Operasional Brawijaya Hospital Depok drg. Pretty Kristianti Dewi, MARS di Depok, Rabu.
Pretty mengatakan program ini juga dibentuk sebagai komitmen memberikan layanan kesehatan bagi ibu dan anak.
Sehingga lingkungan medis di Brawijaya Hospital Depok memberikan layanan yang ramah, nyaman, dan minim stres, baik bagi calon ibu maupun anak-anak yang membutuhkan perawatan.
"Kami ingin menciptakan lingkungan medis yang ramah, nyaman, dan minim stres," kata Pretty.
Pretty menjelaskan untuk program Mom’s Journey ini untuk mendukung perjalanan kehamilan yang sehat.
Sebab setiap tahap kehamilan merupakan momen berharga yang membutuhkan perhatian khusus.
"Sebagai rumah sakit yang berkomitmen kami memahami tiap tahap kehamilan itu momen yang butuh perhatian khusus," ungkap Pretty.
Lebih lanjut Pretty mengatakan program Mom’s Journey menawarkan serangkaian layanan paripurna, yang mencakup seperti pemeriksaan kehamilan terpadu, kelas edukasi kehamilan.
Lalu juga ada dukungan psikologis, fasilitas persalinan moderen, dan paket perawatan pasca persalinan.
Sementara itu Direktur Utama Brawijaya Hospital Depok, dr. Budiman Kharma, MSc, PhD, SpPK menambahkan selain program kesehatan ibu. Rumah sakit ini juga ada kesinambungan untuk anak mulai dari bayi hingga remaja yaitu Kids Journey.
"Kami hadirkan dalam program lanjutan terbaru yaitu Kids Journey yang dirancang secara komprehensif dan ramah anak. Untuk memenuhi tuntutan layanan paripurna untuk kesehatan buah hati keluarga yang berkelanjutan," tutur Budiman.
Kata Budiman program ini merupakan layanan khusus yang dirancang untuk memberikan pengalaman media yang ramah anak.
Tujuannya untuk memastikan kenyamanan, keamanan, dan perawatan terbaik bagi anak-anak selama proses pemeriksaan, pengobatan, hingga pemulihan.
"Fitur utama program kids journey ini seperti layanan spesialis anak, program vaksin terintegrasi, pemeriksaan minim stres, laboratorium khusus anak,"
"Lalu ada desain kamar poli yang Nyaman, fasilitas pendampingan orang tua, konseling untuk orang tua, kuliah WhatsApp kids journey, elemen bermain dan hiburan interaktif,"tuturnya.
Dengan adanya layanan Kids Journey, Brawijaya Hospital Depok berharap dapat memberikan pengalaman medis yang lebih nyaman, ramah anak, dan minim stres, baik bagi pasien kecil maupun orang tua mereka.
Komitmen Brawijaya Hospital Depok untuk menghadirkan layanan Kesehatan Ibu Selain layanan Mom’s Journey dan Kids Journey.
Brawijaya Hospital Depok juga berkomitmen dalam menyediakan layanan kesehatan ibu secara menyeluruh, termasuk pemeriksaan dan kesehatan payudara.
Deteksi dini dan penanganan penyakit payudara menjadi salah satu fokus utama, dengan layanan seperti Pemeriksaan Payudara Klinis (CBE) untuk mendeteksi adanya benjolan atau kelainan.
USG Payudara guna mendeteksi kista, tumor jinak, atau kelainan lainnya. Biopsi Payudara untuk memastikan apakah ada sel kanker atau kondisi lain.
"Lalu Deteksi genetik dan konseling risiko kanker payudara bagi pasien dengan riwayat keluarga kanker payudara. Kemudian operasi tumor jinak dan kanker payudara, layanan laktasi dan konsultasi menyusui bagi ibu yang menyusui,"
Selain itu dengan layanan kesehatan yang komprehensif ini, Brawijaya Hospital Depok semakin memperkuat perannya dalam layanan kesehatan ibu dan anak, yang memberikan solusi medis berkualitas tinggi bagi wanita dan anak-anak di setiap tahap kehidupannya.
Brawijaya Hospital Depok relaunching Mom's Journey dan Kids Journey
Kamis, 13 Februari 2025 20:50 WIB

Brawijaya Hospital Depok relaunching Mom's Journey dan Kids Journey (ANTARA/ Foto: Istimewa)