Bekasi (ANTARAnews Megapolitan) - Dalam rangka upaya penataan kelembagaan di Pemerintah Kota Jambi, Asisten Pemerintah Kota Jambi Muqlis beserta rombongan melakukan kunjungan kerja ke Pemkot Bekasi.

"Kami ingin menata kelembagaan yang ada di Pemerintah Kota Jambi," kata Muqlis di hadapan audiense, Rabu.

Rombongan Pemerintah Kota Jambi diterima oleh Asisten Pembangunan dan Perekonomian Kota Bekasi, Kariman beserta Kabag Organisasi Setda Kota Bekasi di ruang pressroom bagian humas Setda Kota Bekasi.

Muqlis menjelaskan, Kota Jambi memliki 11 Kecamatan dan 52 Kelurahan. Kota Jambi merupakan kota perdagangan dan perindustrian.

"Beberapa persoalan menjadi konsen kami di pemerintahan, terutama persoalan tanah," ucapnya.

Menurut dia, persoalan tanah di Kota Jambi belum terfokus kepada satu Organisasi Perangkat Daerah (OPD) namun masih melibatkan beberapa OPD dalam menyelesaikan persoalan-persoalan menyangkut tanah.

"Untuk itu kedatangan kami ke Kota Bekasi untuk belajar dan menata kelembagaan di Kota Jambi agar persoalan tanah dapat diselesaikan atau terfokus di dalam satu OPD saja. Seperti halnya di Pemkot Bekasi, untuk urusan tanah berada di satu OPD yang menyelesaikannya," ujarnya.

Muqlis berharap apa yang sudah dilakukan Pemkot Bekasi dapat menjadi contoh untuk diterapkan di Pemkot Jambi.

Asisten Pembangunan dan Perekonomian Kota Bekasi, Kariman mengakui penggabungan beberapa dinas yang mengurusi bagian pertanahan diperlukan dengan alasan selain lahan Kota Bekasi terbatas yakni hanya 210 Kilometer persegi, persoalan tanah memang terbilang rumit.

"Diharapkan dapat menjadi solusi masalah pertanahan karena sudah ada OPD yang benar-benar fokus menyelesaikan masalah tanah," tuturnya.

Kariman menjelaskan tadinya ada bagian pertanahan yang berada di bawah Sekretariat Daerah, namun setelah ada Peraturan Pemerintah Nomor 18, urusan pertanahan dialihkan ke Disperkimtan menjadi Bidang.

"Ini memang harus dipikirkan dan diputuskan secepatnya. Karena persoalan tanah harus benar-benar dikerjakan oleh satu OPD dan tidak berada di berbagai OPD, karena menyangkut keputusan yang harus diambil," tandasnya.

Setelah audiensi, acara dilanjutkan dengan dialog interaktif, foto bersama, serta tukar menukar cinderamata antara Pemkot Bekasi dengan Pemkot Jambi.

Pewarta: Pradita Kurniawan Syah

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2019