Penjabat (Pj) Wali Kota Bogor Hery Antasari menunjuk Kepala Dinas Penanaman Modal Terpadu Satu Pintu (DPMTSP) Kota Bogor Atep Budiman, menjadi pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), menggantikan Rena Da Frina yang akan maju di Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) 2024.

Hery di Kantor Dinas PUPR Kota Bogor, Kamis, mengatakan Atep ditunjuk menjadi Plt Kepala Dinas PUPR per hari ini, karena Rena telah memasuki masa Cuti di Luar Tanggungan Negara (CLTN).

Hery mengatakan, penunjukan Atep menjadi Plt Kepala Dinas PUPR sudah disepakati Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat) Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor.

“Secara aturan dan prosedur maka mengajukan CLTN, agar tidak ada kekosongan jabatan maka harus ditunjuk Plt. Ada beberapa opsi yang kami diskusikan, akhirnya kami bersepakat menunjuk Atep Budiman sebagai Plt di Dinas PUPR,” jelasnya.

Baca juga: KPU Kota Bogor tingkatkan pemahaman dan partisipasi masyarakat tentang pilkada
Baca juga: Gerindra beri surat tugas Jenal Mutaqin maju di Pilkada Kota Bogor
Baca juga: Kepala Dinas PUPR Kota Bogor Rena Da Frina maju di Pilwalkot Bogor 2024

Lebih lanjut, Hery memberi arahan agar Atep tetap berkinerja dengan baik seperti yang selama ini Rena lalukan di Dinas PUPR. Seperti pembangunan Jembatan Otista, Jalan Regional Ring Road (R3), dan relokasi kabel penyedia jaringan internet ke bawah tanah.

“Ternyata Kota Bogor mampu di bawah kepemimpinannya Rena. Saya mengapresiasi itu, dan minta Pak Atep melanjutkan itu. Minimal bertahap,” ucapnya.

Selain itu, Hery juga meminta Atep menyelesaikan Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) yang masih belum selesai. Ia menargetkan agar RDTR secara teknis selesai dalam hitungan bulan.

“Karena rencana tata ruang ini berpengaruh kemana mana. Perizinan, investasi, banyak tertunda,” kata Hery. (KR-SBN)

Pewarta: Shabrina Zakaria

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2024