Pemerintah Kota (Pemkot) Sukabumi menggelar kegiatan Culinary Night di bekas Terminal Sudirman Kota Sukabumi, Jawa Barat yang bertujuan untuk membentuk karakter dan inovasi pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).

"Kegiatan ini kami gelar tidak hanya sebatas untuk mengenalkan produk-produk UMKM Kota Sukabumi saja, tetapi lebih kepada upaya membentuk pelaku UMKM yang memiliki karakter serta mempunyai inovasi dalam mengembangkan usahanya," kata Penjabat Wali Kota Sukabumi Kusmana Hartadji di Sukabumi, Selasa.

Menurut Kusmana, pihaknya sengaja memilih bekas Terminal Sudirman Kota Sukabumi untuk mengadakan kegiatan UMKM Culinary Night 2023 yang dijadwalkan dari 24 hingga 26 November ini, karena lokasinya yang strategis dan mudah dijangkau masyarakat baik dari wilayah Kota maupun Kabupaten Sukabumi, apalagi merupakan jalur utama kendaraan dari arah Jabodetabek menuju Kota Sukabumi.

Baca juga: Puluhan pelaku UMKM di Sukamara diberi pelatihan keamanan pangan
Baca juga: Kodim 0622 promosikan produk UMKM Kabupaten Sukabumi

Kegiatan tersebut diikuti oleh pelaku UMKM yang tidak hanya bergerak pada sektor kuliner. Program yang di gagas Pemkot Sukabumi untuk mengembangkan semangat para pelaku UMKM.

Kemudian, mempromosikan, meningkatkan penjualannya dan yang paling terpenting pelaku UMKM tersebut memiliki karakter, sehingga produk yang dihasilkan memiliki ciri, meningkatkan mental persaingan dan memiliki inovasi, sehingga produk yang dibuatnya sesuai dengan tuntutan konsumen.

"Ini kami ingin pelaku UMKM mempunyai wawasan, kreativitas dan inovasi agar bisa memenuhi permintaan konsumen. Dengan demikian pelaku UMKM mampu bertahan dari berbagai kondisi ekonomi," tambahnya.

Baca juga: Dispar pamerkan produk UMKM dan wisata unggulan di stan Sukabumi Expo

Kusmana pun berharap seluruh pelaku usaha di Kota Sukabumi mampu beradaptasi terhadap perubahan dan kebutuhan zaman serta berdaya saing. Kemudian bisa memanfaatkan teknologi komunikasi yang terus berkembang untuk mempromosikan dan menjual produknya.
 

Pewarta: Aditia Aulia Rohman

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2023