Bekasi, 11/11 (Antara) - Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi menginstruksikan Badan Pengelola Lingkungan Hidup untuk menentukan tema yang menarik bagi setiap taman di wilayah setempat.

"Saat ini kita sedang memenuhi program 1.000 taman di 12 kecamatan. Setiap taman harus memiliki tema yang tepat untuk menarik minat warga," katanya di Bekasi, Jumat.

Menurut dia, program 1.000 taman yang dicanangkan pemerintah butuh penyegaran ide tentang jenis dan fungsi taman selain untuk Ruang Terbuka Hijau (RTH).

Untuk itu pihaknya menginstruksikan BPLH Kota Bekasi untuk mencari tema yang tepat bagi setiap taman dengan melibatkan gagasan dari masyarakat di lingkungan taman.

"Libatkan warga untuk ikut memberikan masukan dalam pembangunan taman di Kota Bekasi," katanya.

Keterlibatan masyarakat, kata dia, akan mendorong rasa memiliki untuk merawat dan menjaga keasrian taman agar tetap diminati masyarakat untuk beraktivitas harian.

"Kan beda kalau warga yang mengusulkan, otomatis nanti dalam menjaga kelestarianya juga akan lebih baik. Ada rasa memiliki di dalam pembangunan kota ini," ujarnya.

Kepala BPLH Kota Bekasi Supandi Budiman mengatakan taman di wilayahnya sebagian telah memiliki tema, salah satunya keberadaan Taman Gigi di Perumahan Galaxy, Kecamatan Bekasi Selatan.

"Saat ini sudah ada sekitar 200 taman baru di Kota Bekasi, salah satu taman yang sudah bertema ada Taman Gigi yang kita kerjasamakan dengan Ikatan Dokter Indonesia (IDI)," katanya.

Pihaknya saat ini tengah melibatkan kalangan fotografer di Kota Bekasi untuk menggagas Taman Selfie untuk kebutuhan masyarakat dalam swafoto dengan latar taman yang asri.

"Ide ini muncul dari kalangan jurnalis foto yang ada di Kota Bekasi. Kita sangat butuh masukan untuk lenskep pembangunan taman yang kreatif di Kota Bekasi ," katanya.

Program besar yang saat ini digagas, kata dia, tidak akan berhasil tanpa ada dorongan dan dukungan dari masyarakat terutama untuk memberikan gagasan baru yang kreatif.

Pewarta: Andi Firdaus

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2016