Sukabumi, Jabar (ANTARA) - Getaran gempa bumi dengan Magnitudo 5,2 yang berpusat di Kabupaten Bayah, Banten dirasakan hingga wilayah Kota dan Kabupaten Sukabumi, Jabar.
"Getaran gempa cukup kencang dirasakan oleh sebagian masyarakat. Namun belum ada laporan dampak," kata Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Sukabumi Medi Abdul Hakim, Sabtu.
Informasi dari BMKG, gempa yang terjadi pada pukul 06.55 WIB tersebut berpusat di 7.15 LS, 106.11 BT di 29 km Barat Daya Kabupaten Bayah berada di kedalaman 17 km.
Kemarin, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mendeteksi gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,5 mengguncang Kabupaten Toli-Toli, Sulawesi Tengah, Jumat malam.
Dalam peringatan dini yang diekspose melalui sistem aplikasi InfoBMKG di Jakarta, Jumat, dilaporkan pusat gempa di laut dengan kedalaman 10 kilometer atau berjarak sekitar 68 kilometer dari arah barat laut Kabupaten Toli-Toli, Sulawesi Tengah (Sulteng).
Gempa itu dideteksi mengguncang sejumlah daerah beberapa saat pada pukul 19.13 Wita, mulai dari Kabupaten Toli-Toli hingga ke Kabupaten Buol dengan skala intensitas III-IV.
Berdasarkan analisa sementara seismologis BMKG, gempa tersebut dipastikan tidak berpotensi tsunami.