Jakarta (ANTARA) - Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta siap merealisasikan pembukaan tiga program doktor di tiga fakultas, yaitu Program Doktor Komunikasi dan Penyiaran Islam, Program Doktor Ilmu Syariah, dan Program Doktor Sejarah Peradaban Islam.
Untuk itu, UIN Jakarta menggelar asesmen lapangan pembukaan program studi baru melalui kunjungan tim evaluasi dari Kementerian Agama RI.
Rektor UIN Jakarta Asep Saepudin Jahar melalui keterangan di Jakarta, Jumat, menekankan komitmen meningkatkan kuantitas maupun kualitas program pascasarjana jenjang magister dan doktoral.
"Mohon masing-masing fakultas memfasilitasi dengan baik para evaluator yang ditugaskan," katanya.
Ia menekankan pembukaan tiga program doktoral baru ini upaya menunjukkan keunggulan perguruan tinggi, di mana di berbagai negara maju keunggulan suatu perguruan tinggi diukur dari keberadaan program pascasarjana.
Baca juga: UIN dan IIQ gagas kolaborasi riset internasional di Uzbekistan
Baca juga: FK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta kantongi Izin Program Magister Ilmu Biomedis
Ia menilai kehadiran program pascasarjana sebagai ukuran keunggulan perguruan tinggi didasarkan pada potensi tingginya jumlah dan kualitas riset yang dihasilkan
"UIN Jakarta telah menunjuk sebuah tim akselerasi program pascasarjana guna merealisasikan peningkatan pascasarjana di lingkungan UIN Jakarta," ujarnya.
