Wali Kota Bogor, Bima Arya menyambut Wali Kota dan Bupati penerima penghargaan Natamukti 2019 dalam acara Gala Dinner di Paseban Sri Bima, Balai Kota Bogor, Minggu (06/10/2019) malam.

Dalam sambutannya, Wali Kota Bogor, Bima Arya mengucapkan selamat datang kepada para tamu undangan di Kota Bogor. Pada kesempatan tersebut, ia mengatakan, Prof. Hermawan Kartajaya atau Chairman International Council for Small Business (ICSB) Indonesia merupakan sosok guru marketing yang luar biasa. Bahkan, dia sempat berpesan ketika ingin dipilih sebagai kepala daerah kuasailah perempuan, anak muda dan netizen.

“Dan pesan beliau ini berhasil mengantarkan saya menjadi Wali Kota Bogor,” tuturnya.

Baca juga: Dedie berpesan ini pada Raker PWI Kota Bogor

Berbicara pengembangan UMKM di Kota Bogor kata Bima, ke depan pihaknya akan berkolaborasi dengan berbagai sektor usaha dan pelaku ekonomi dengan melakukan percepatan dan merancang regulasi. Sebab, pengembangan UMKM ini bisa berjalan jika berkolaborasi, salah satunya dengan ICSB.

“Jadi, kita harus merangkul semuanya. Pelaku online, digital ekonomi, asosiasi-asosiasi, jaringan internasional agar bisa berkembang,” katanya.

Perkembangan UMKM di Bogor kata dia, semakin baik dan banyak UMKM yang naik kelas. Bahkan, semakin banyak yang siap ekspor.

“Saya berharap kedepan pelaku UMKM tidak hanya mengandalkan fasilitas dari pemerintah saja, tapi bisa saling berbagi pengalaman dan motivasi,” ujarnya.

Baca juga: Kegembiraan dan kemeriahan 2.972 anggota Pramuka Kota Bogor di Jamcab 2019

Chairman ICSB Indonesia, Hermawan Kartajaya menyebutkan, ada 4 pilar yang dapat menguatkan UMKM. Pertama, kampus harus terlibat, terutama penelitiannya. Kedua, pembina. Bisa saja dosen dan akademisi, pembina ini nantinya memberikan coaching kepada pelaku UMKM.

Ketiga, korporasi yang punya kepedulian membina UMKM, seperti BUMN/BUMD dan sektor lain. Keempat, Policy Maker (Pembuat Kebijakan atau pemerintah).

Deputi Bidang Kelembagaan Kementerian Koperasi dan UKM, Luhur Pradjarto mengucapkan selamat kepada Wali Kota dan Bupati yang akan menerima penghargaan. Menurutnya, penghargaan ini menjadi titik awal dan pemacu untuk bisa memberdayakan UMKM.

Baca juga: Jalur Puncak Bogor akan ujicoba sistem 2-1 pengganti sistem one way

“ICSB ini sebagai titik masuk, sehingga nantinya UMKM bisa berdaya saing di tingkat internasional,” ujarnya.

Rencananya, Senin (07/10) Menteri Koperasi dan UKM, Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga akan menyerahkan penghargaan Natamukti 2019 di IPB International Convention Center.

Pewarta: Oleh: Humas Setdakot Bogor

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2019