Bekasi (Antara Megapolitan) - Petugas gabungan penanggulangan banjir Kota Bekasi, Jawa Barat, akan bersiaga selama 90 hari mulai Desember hingga Februari 2016 guna mewaspadai ancaman banjir akibat curah hujan.

"Kepolisian dan TNI akan bersinergi mengerahkan personel satuan tugas (satgas) siaga bencana banjir Kota Bekasi 2015 selama 90 hari ke depan," kata Wakil Kepala Polresta Bekasi Kota AKBP A. Edi Suheri di Bekasi, Minggu.

Menurut dia, kepolisian akan mengerahkan sekitar 400 personel satgas siaga banjir yang dilengkapi peralatan evakuasi, seperti perahu karet dan pelampung.

"Seluruh mapolsek yang berlokasi di kawasan banjir juga sudah kita lengkapi dengan peralatan evakuasi," katanya.

Para personel satgas siaga bencana banjir ini, kata dia, dapat dikerahkan sewaktu-waktu untuk mendukung BPBD Kota Bekasi.

Penyiagaan personel selama 90 hari dilatarbelakangi prediksi cuaca. Diprakirakan turun hujan akan berakhir pada bulan Februari 2016.

Untuk itu, Polresta Bekasi Kota akan berkoordinasi dengan Pemerintah Kota Bekasi selama tiga bulan ke depan.

"Masing-masing Polsek menjadi bagian satgas ini. Mereka bersiaga di wilayahnya," katanya.

Sementara itu, Komandan Kodim 0507/Kota Bekasi Letkol Inf. Yuda Rismansyah melibatkan 200 personelnya dalam upaya evakuasi banjir.

"Personel Kodim 0507/Kota Bekasi menyiagakan sekitar 200 personel. Apabila dibutuhkan personel tambahan yang mendesak, akan dikerahkan bantuan tambahan," katanya.

Pewarta: Andi Firdaus

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2015