Ratusan kepala desa yang baru terpilih di Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, mendapatkan pelatihan tentang wawasan kebangsaan agar pemerintah desa mampu mengatasi atas kemungkinan munculnya ancaman terhadap stabilitas bangsa dan negara.

"Wawasan kebangsaan ini bertujuan untuk mempertebal jiwa nasionalisme aparat desa, sehingga akan menjadi kuat dari segala macam ancaman yang dapat mengancam stabilitas bangsa dan negara," kata Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika, disela Pelatihan Wawasan Kebangsaan Para Kepala Desa Terpilih Tahun 2021 di Purwakarta, Kamis.

Ia mengatakan, para kepala desa yang sudah diberikan mandat oleh masyarakat dan telah mendapatkan legitimasi dari pemerintah harus mampu melakukan inovasi dan memunculkan ide serta gagasan.

Baca juga: Keberhasilan Pemkab Purwakarta menggelar Pilkades 2021
Baca juga: 574 calon kepala desa di Purwakarta deklarasi damai siap menang siap kalah

Tujuan intinya ialah untuk memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat, dengan memanfaatkan kemajuan teknologi di bidang informasi. Sehingga masyarakat akan tetap dapat terlayani dengan baik.

Menurut dia, dalam konteks menghadapi pandemi COVID-19, para kepala desa juga harus tetap menerapkan protokol kesehatan agar kesehatan warganya dapat terlindungi dengan baik.

Ia menyampaikan, kondisi pandemi telah menyebabkan terjadi perubahan yang sangat signifikan dalam tatanan birokrasi, di mana negara dituntut untuk dapat menyesuaikan diri dengan situasi dan kondisi yang sedang terjadi. Sebab esensi dari birokrasi adalah pemberian pelayanan yang maksimal kepada masyarakat.

Baca juga: Mabes TNI Respon Positif Sekolah Ideologi Purwakarta

Bupati mengatakan, pelatihan wawasan kebangsaan para kepala desa ini menjadi bagian dari rangkaian kegiatan Pemilihan Kepala Desa serentak tahun 2021 di 170 desa se-Purwakarta.

"Semoga dengan dilaksanakannya kegiatan ini bisa menambah wawasan serta pemahaman para kepala desa akan makna dan pentingnya nilai-nilai luhur bangsa Indonesia, menjaga persatuan dan kesatuan dalam Bingkai Bhineka Tunggal Ika," katanya.

Pewarta: M.Ali Khumaini

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2021