IKN (ANTARA) - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan masyarakat dapat menaiki kereta otonom atau autonomous rail transit (ART) dalam rangka merayakan HUT ke-79 RI pada 17 Agustus 2024 dengan gratis.
“Bukan hanya untuk tamu, masyarakat juga boleh coba (kereta otonom). Biayanya masih gratis,” ujar Pak Bas, sapaan akrab Basuki, ketika meninjau operasional kereta otonom atau autonomous rail transit (ART) di Ibu Kota Nusantara, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Minggu.
Basuki memperingatkan bahwa tidak semua mobil bisa masuk ke kawasan Istana Negara IKN karena luas yang tidak memadai.
Guna mengantisipasi hal tersebut, Kementerian Perhubungan bersama kepolisian daerah akan mengatur perihal mobilisasi.
“Nanti diatur dengan bus-bus umum, tapi kan nggak bisa masuk semua,” kata Basuki.
Baca juga: Kereta ART jadi ikon transportasi ibu kota baru Indonesia
Basuki mengungkapkan PUPR sudah menyiapkan empat halte penjemputan untuk melayani masyarakat yang ingin menaiki kereta otonom atau autonomous rail transit (ART) dalam rangka merayakan HUT ke-79 RI.
Terdapat empat halte yang sedang dipersiapkan, yakni halte Sumbu Kebangsaan Barat, halte Hotel Nusantara, halte Bank Indonesia, serta halte Grande.
Menteri Basuki: Masyarakat dapat naik ART gratis untuk 17 Agustus
Minggu, 11 Agustus 2024 11:44 WIB