Dinas Pendidikan Kota Semarang menyebutkan ada dua sekolah swasta yang mengajukan untuk diakuisisi menjadi sekolah negeri, yakni TK Panti Puruhita dan SMP PGRI 2 Semarang.
"Kami sedang membuat kajian dengan Bappeda untuk mengefisienkan biaya dalam rangka memberikan akses pendidikan gratis," kata Kepala Disdik Kota Semarang Bambang Pramusinto, di Semarang, Jateng, Sabtu.
Menurut dia, kajian tersebut juga sejalan dengan terobosan dari Wali Kota Semarang, yakni akuisisi sekolah swasta menjadi sekolah negeri.
Ia mengatakan saat ini baru ada dua sekolah yang mengusulkan untuk diakuisisi dan pihaknya kemudian melakukan verifikasi terkait berbagai aspek yang harus dipenuhi.
"Kan berbasis usulan. Jadi, kalau ada usulan dari pengelola itu kepada pemerintah, oke, kami verifikasi untuk diakuisisi menjadi sekolah negeri," katanya.
Langkah akuisisi sekolah swasta menjadi sekolah negeri, kata dia, lebih efisien dari segi anggaran ketimbang harus membangun sekolah negeri yang baru.
Baca juga: Presiden Prabowo bangun sekolah rakyat khusus anak tidak mampu dan miskin ekstrem
Baca juga: Pemkab Nagan Raya Aceh wisuda 82 siswa lanjut usia yang ikuti program sekolah lansia
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2025