Depok, (Antara Megapolitan) - Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kota Depok Elly Farida memberikan motivasi kepada ratusan pelajar Depok untuk peduli Palestina. 

"Saat ini, duduknya kita, berkumpulnya kita di sini sebagai bukti kecintaan kita terhadap Palestina. Untuk itulah kita harus memberikan sumbangsih terbaik untuk saudara kita, minimal doa-doa kita," kata Elly Farida di acara Gema Muharam untuk Ukhuwah (Gemuruh) di Masjid Agung Al Muhajirin Depok, Kamis. 

Menurutnya, kepedulian tersebut bisa diwujudkan dengan berbagai cara, baik berkontribusi dalam bentuk harta maupun doa. 

Bunda Elly, sapaan akrabnya, mengingatkan hingga detik ini konflik Palestina belum selesai. Karena itu, dukungan tersebut harus terus diberikan, agar denyut nadi Palestina dirasakan juga oleh anak-anak Depok.

"Pada pundak kita, generasi muda adalah pemimpin bangsa puluhan tahun mendatang. Untuk itulah, seyogyanya kita dapat mempersiapkan bekal-bekal yang positif. Termasuk menanamkan kepedulian terhadap saudara-saudara Muslim di Palestina," imbuhnya. 

Melihat tingginya antusiasme yang ditunjukkan para pelajar, Bunda Elly merasa bersyukur. Sebab, aktifnya para pemuda di kegiatan positif membuatnya bisa terhindar dari perilaku menyimpang yang mengarah pada kriminalitas. 

"Kegiatan ini merupakan acara yang positif untuk anak-anak kita. Sekaligus menjadi satu bentuk perhatian, bahwa Depok juga peduli tentang apa yang terjadi di Palestina," demikian Bunda Elly.

Pewarta: Feru Lantara

Editor : Feru Lantara


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2017