Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Bekasi, Jawa Barat memfasilitasi bantuan pencetakan alat peraga kampanye (apk) kepada tiga pasangan calon atau paslon kandidat peserta pemilihan kepala daerah atau Pilkada 2024 di wilayah itu.
 
"Kita bantu cetak apk berupa selebaran, brosur, pamflet, poster, reklame, umbul-umbul dan spanduk untuk ketiga pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bekasi," kata Komisioner KPU Kabupaten Bekasi Burani di Cikarang, Rabu.
 
Ia merinci apk yang difasilitasi cetak oleh KPU berupa selebaran, brosur, pamflet dan poster atau kategori ukuran kecil berjumlah 100 persen dari total daftar pemilih tetap (dpt) Kabupaten Bekasi yakni 2.252.854 lembar per jenis yang dibagi untuk tiga pasangan calon.

Baca juga: KPU Kabupaten Bekasi edukasi pemilih pemula dan kaum muda pada Pilkada 2024
Baca juga: KPU Kabupaten Bekasi gelar Kirab Pilkada 2024 sebagai upaya sosialisasi
 
"Alat peraga kampanye berupa selebaran, brosur, pamflet dan poster masing-masing item kita berikan sebanyak 2,2 juta lembar yang dibagi untuk tiga paslon. Sehingga masing-masing paslon mendapatkan 750.618 lembar tiap item," katanya.
 
Kemudian apk berukuran besar yakni reklame berukuran tiga kali empat meter sebanyak lima unit, 460 lembar umbul-umbul serta 374 lembar spanduk.
 
"Jumlah tersebut untuk masing-masing paslon yang harus disebar di 187 desa dan kelurahan serta 23 kecamatan," katanya.
 
Bantuan apk tersebut akan diserahkan kepada masing-masing tim sukses (timses) pasangan calon untuk dipasang dengan titik pemasangan yang telah diatur sesuai Surat Keputusan KPU Kabupaten Bekasi.

Baca juga: KPU Kabupaten Bekasi terima logistik Pilkada 2024 secara bertahap
 
"Nanti timses pasangan calon yang bakal memasang apk yang kita berikan, hanya lokasinya harus sesuai dengan aturan kita," ucapnya.
 
Burani mengaku hingga kini bantuan apk itu belum bisa didistribusikan karena terdapat sedikit kendala dari tim sukses pasangan calon.
 
"Belum kita cetak karena informasi yang saya terima beberapa hari lalu, ada kesalahan mengirim desain dari salah satu timses paslon sehingga perlu diperbaiki. Kalau sudah fix dan sesuai dengan ukuran yang kita minta ke mereka, barulah segera kami cetak untuk langsung dipasang," kata dia.

Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Bekasi diikuti tiga pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bekasi antara lain Dani Ramdan-Romli HM dengan nomor urut satu, BN Holiq-Faisal Hafan Fafid nomor urut dua dan Ade Koswara-Asep Surya Atmaja dengan nomor urut tiga.(KR-PRA).

Pewarta: Pradita Kurniawan Syah

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2024