Polres Kabupaten Karawang memusnahkan puluhan ribu botol minuman keras berbagai merk serta ribuan buah petasan menjelang digelarnya pengamanan Natal dan Tahun Baru di daerah tersebut. 

"Hari ini kami memusnahkan barang-barang yang bisa berpotensi memicu tindakan kejahatan pada momentum libur Natal dan Tahun Baru," kata Kapolres Karawang AKBP Aldi Subartono di Karawang, Kamis. 

Ia menyampaikan puluhan ribu botol minuman keras atau minuman beralkohol berbagai merk dan ribuan buah petasan yang dimusnahkan ialah barang bukti dari kegiatan operasi cipta kondisi menjelang Ops Lilin Lodaya 2021 beberapa hari lalu di wilayah hukum Polres Karawang .

"Operasi miras tersebut  digelar dalam rangka jelang Natal dan Tahun Baru. Tujuannya ialah untuk menekan angka kriminal," katanya.

Sementara selama operasi itu, jajaran Polsek menyita minuman keras sebanyak 10.023 botol. 

Sedangkan Polres Karawang menyita 12.289 botol miras pabrikan, miras oplosan sekitar 375 liter dan juga petasan 1.100 buah dengan total keseluruhan miras dengan berbagai merk yang berhasil disita sebanyak 22.312 botol.

Kapolres berharap perayaan malam Tahun Baru nanti tidak ada kegiatan yang sifatnya menimbulkan kerumunan massa. Itu menjadi bagian dari upaya memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dan mencegah penularan COVID-19.

Sementara untuk pengamanan Natal dan Tahun Baru, sebanyak 825 personel gabungan dari berbagai unsur disiagakan di wilayah Karawang. 

Para personel akan dsebar di 10 pos pengamanan dan pos pelayanan, di antaranya Tanjung Pura, Galuh Mas, Mega Mall, gerbang tol Karawang Barat, dan gerbang tol Karawang Timur. Serta di area istirahat KM 57, KM 62, gerbang tol Kalihurip, Masari, dan Gamon.

Selain itu, di titik-titik menuju kawasan wisata, pihaknya juga akan menempatkan dua pos khusus, yakni pos pertama adalah pos vaksin. Warga yang belum divaksin akan diarahkan untuk mengikuti vaksinasi, sedangkan pos kedua akan dipasang aplikasi PeduliLindungi.

Pewarta: M.Ali Khumaini

Editor : Budi Setiawanto


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2021