Sejumlah ambulans mulai disiagakan di lokasi demonstrasi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Seluruh Indonesia di sekitar Patung Arjuna Wiwaha di Jakarta Pusat, Jumat siang.
Sekitar pukul 13.30 WIB, terlihat ambulans di antaranya dari Puskesmas Duren Sawit dan AGD Dinas Kesehatan Jakarta.
"Kami bersiaga sesuai permintaan Dinas Kesehatan," kata seorang petugas di sekitar Jalan Medan Merdeka Selatan.
Baca juga: Polisi tutup jalan Patung Kuda arah Istana Merdeka antisipasi unjuk rasa
Baca juga: Buruh Bogor tetap gelar demo meski keinginan telah dikabulkan bupati
Baca juga: Kawal demo 20.000 buruh, Polres Bogor siapkan 500 personel
Menurut dia, tim ambulans bertugas berdasarkan shif yang sudah ditentukan Dinas Kesehatan.
Massa dari BEM SI mulai berdatangan di sekitar patung di Kawasan Monas, Jakarta Pusat.
Terpantau pula massa aksi dari serikat buruh yang ikut melakukan demonstrasi.
Demonstrasi itu menuntut pencabutan Undang-Undang Cipta Kerja yang sudah disahkan DPR RI beberapa waktu lalu.
Aksi demonstrasi itu tetap mendapatkan pengawalan yang ketat dari personel Kepolisian dibantu TNI dan Pemprov DKI Jakarta.
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2020
Sekitar pukul 13.30 WIB, terlihat ambulans di antaranya dari Puskesmas Duren Sawit dan AGD Dinas Kesehatan Jakarta.
"Kami bersiaga sesuai permintaan Dinas Kesehatan," kata seorang petugas di sekitar Jalan Medan Merdeka Selatan.
Baca juga: Polisi tutup jalan Patung Kuda arah Istana Merdeka antisipasi unjuk rasa
Baca juga: Buruh Bogor tetap gelar demo meski keinginan telah dikabulkan bupati
Baca juga: Kawal demo 20.000 buruh, Polres Bogor siapkan 500 personel
Menurut dia, tim ambulans bertugas berdasarkan shif yang sudah ditentukan Dinas Kesehatan.
Massa dari BEM SI mulai berdatangan di sekitar patung di Kawasan Monas, Jakarta Pusat.
Terpantau pula massa aksi dari serikat buruh yang ikut melakukan demonstrasi.
Demonstrasi itu menuntut pencabutan Undang-Undang Cipta Kerja yang sudah disahkan DPR RI beberapa waktu lalu.
Aksi demonstrasi itu tetap mendapatkan pengawalan yang ketat dari personel Kepolisian dibantu TNI dan Pemprov DKI Jakarta.
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2020